Jakarta (ANTARA News) - Tanoto Foundation melalui Tanoto Student Research Award (TSRA) kembali mendukung 12 tim peneliti muda dari empat universitas di Indonesia dengan memberikan dukungan hibah tahunan sebesar Rp100.000.000 untuk setiap universitas.
Keempat universitas yang merupakan mitra TSRA adalah Universitas Sumatera Utara, Institut Teknologi Bandung, Institut Pertanian Bogor, dan Universitas Hassanudin, sebut siaran pers lembaga itu, Rabu.
Pada Selasa (3/2), para tim peneliti dari universitas tersebut menunjukkan hasil penelitian mereka dalam berbagai bidang seperti pertanian, teknologi, dan lingkungan hidup di Jakarta.
Menurut Pusat Pembinaan, Pendidikan dan Pelatihan Peneliti (Pusbindiklat Peneliti) dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) tahun 2013, Indonesia masih membutuhkan 200.000 peneliti di berbagai bidang untuk bisa mengejar ketertinggalan kemajuan teknologi dari negara lain. Melalui TSRA, Tanoto Foundation ingin menjadi bagian dari solusi permasalahan tersebut.
Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2015