Wina (ANTARA News) - Sebanyak 50 siswa menyelamatkan diri dari sebuah bus sekolah yang terbakar di Nord Autobahn A5 di dekat Kota Kecil Gaweinstal di Negara Bagian Lower Austria pada Kamis pagi (26/2), demikian laporan media setempat.

Bus itu sedang melaju menuju Wina ketika tiba-tiba terbakar sekitar pukul 09.30. Kebakaran tersebut pertama kali diketahui ketika pelajar itu melihat asap dan memberitahu seorang guru.

Pengemudi kendaraan tersebut berhasil menghentikan bus di pinggir jalan, dan semua penumpangnya dikeluarkan tanpa cedera.

Saluran layanan darurat di Lower Austria, Notruf NOe, mengatakan mereka menerima sejumlah pemberitahuan mengenai asap tebal, dan saat awak pemadam tiba bus itu sudah habis dilalap si jago merah.

Mereka dengan cepat bisa memadamkan api, sekalipun seorang petugas pemadam menderia karena menghirup asap dan patah tulang pergelangan kaki.

Regu pemadam menduga gangguan mesin menjadi penyebab kecelakaan tersebut.

Para pelajar itu, yang sedang dalam perjalanan ke tempat "ice skating", dibawa ke satu kantor pemadam dengan menggunakan busmini. Mereka kemudian dijemput oleh orang tua mereka, demikian dilaporkan Xinhua.

(Uu.C003)



Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2015