Leverkusen, Jerman (ANTARA News) - Gelandang serang Bayer Leverkusen Hakan Calhanoglu berhasil mencetak gol pada menit 57 guna membawa timnya untuk sementara unggul 1-0 atas tim tamu Atletico Madrid dalam laga pertama babak 16 besar Liga Champions Eropa di BayArena, Kamis dini hari WIB.
Gol tersebut dicetak Calhanoglu dengan tendangan kaki kanannya setelah menerima umpan dari Karim Bellarabi dan menaklukkan penjaga gawang Miguel Angel Moya.
Gol Calhanoglu seolah menjadi buah dari dominasi penuh yang diperlihatkan tuan rumah lewat penguasan bola lebih dari 60 persen sebagaimana tercatat Opta.
Kubu Atletico hanya tinggal memiliki satu slot pergantian pemain setelah mereka menggunakan dua lainnya untuk mengganti para pemain yang diduga mengalami masalah cedera, Guilherme Siqueira dan Tiago Mendes, yang masing-masing digantikan oleh Jesus Gamez dan Raul Garcia pada menit 38 serta 42.
Sementara Fernando Torres agaknya harus menunda penampilannya di Liga Champions untuk Atletico, mengingat hanya satu slot pergantian tersisa.
Berikut susunan pemain kedua tim dalam laga tersebut sebagaimana dilansir situs UEFA.com.
Bayer Leverkusen (4-2-3-1): Bernd Leno (PG); Roberto Hilbert, Kyriakos Papadopoulos, Emir Spahic, Wendell; Gonzalo Castro, Lars Bender; Karim Bellarabi, Hakan Calhanoglu, Son Heung-min; Josip Drmic
Pelatih: Roger Schmidt
Atletico Madrid (4-4-2): Miguel Angel Moya (PG); Juanfran, Joao Miranda, Diego Godin, Guillherme Siqueira (Jesus Gamez); Arda Turan, Gabi, Tiago Mendes, Saul Niguez (Raul Garcia); Mario Mandzukic, Antoine Griezmann
Pelatih: Diego Simeone
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015