Tokyo (ANTARA News) - Pendatang baru Guangzhou R&F mengalahkan pemenang tiga gelar Gamba Osaka 2-0 dalam debutnya pada Liga Champions Asia (AFC) yang dimulai hari ini.

Tim asal Tiongkok itu terlihat iri saat pesaing sekotanya dan juara liga domestik Evergrande memenangi gelar pada 2013, tapi mereka membuktikan kualitasnya dengan menang melawan Osaka.

Penyerang asal Maroko Abderrazaq Hamedallah membuat tim tamu unggul pada menit 11 dengan sekaligus mempermakukan barisan pertahanan Gamba Osaka.

Wang Song mengamankan pertandingan pembuka impian bagi R&F, dan pelatih baru mereka Cosmin Contra, di Grup F saat dia membelokkan tendangan bebas ke gawang pada 11 menit sebelum pertandingan usai.

Sementara itu dua gol Yang Xu pada babak kedua membawa Shandong Luneng mengalahkan Binh Duong 3-2 di provinsi Thu Dau Mot.

Pemain depan Binh Duong Ganiyu Oseni asal Nigeria membatalkan gol pembuka Wang Yongpo, sebelum Wang Qiang memberi tim rumah unggul lewat gol bunuh diri pada menit 56.

Tapi Yang Xu membuat Shandong menyamakan kedudukan 2-2 tiga menit kemudian, sebelum dia mengamankan kemenangan dengan gol saat pertandingan tersisa sepuluh menit.

Upaya meraih sukses Jeonbuk Hyundai Motors asal Korea Selatan di Grup E dimulai dengan bermain imbang 0-0 di kandang sendiri oleh klub Jepang Kashiwa Reysol.

Tapi klub Thailand Buriram United mengawali kampanye dengan menang dari klub Korea Selatan Seongnam FC 2-1 di Stadion Thunder Castle dalam pertandingan Grup F, demikian AFP.

(I015)


Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015