Jakarta (ANTARA News) - Hasil pertandingan Liga Utama Inggris pada Sabtu malam membuat Manchester City memperkecil jarak dengan pimpinan klasemen yang kini dipegang oleh Chelsea.

Sementara itu Arsenal melonjak dua peringkat dari urutan kelima menjadi tiga besar menggeser Manchester United dan Southampton.

Manchester City memperlihatkan keganasannya ketika menggilas tamu Newcastle lima gol tanpa balas, atau 5-0. Sementara itu pimpinan klasemen sementara Chelsea justru ditahan imbang 1-1 oleh tim tamu Burnley yang kini masih menghuni zona degrasi.

Hasil ini tidak membuat posisi City di klasemen sementara berubah yakni tetap urutan kedua dan Chelsea tetap di urutan pertama. Namun nilai City bertambah tiga poin dari 52 menjadi 55 sementara nilai Chelsea hanya bertambah satu poin dri 59 menjadi 60.

Akibatnya, selisih nilai keduanya makin sempit dari sebelumnya tujuh poin menjadi hanya lima poin. Kedua tim telah memainkan 26 pertandingan dari 38 pertandingan yang harus dilakukan.

Sebenarnya dalam enam pertandingan terakhir Chelsea mempunyai kinerja yang lebih baik karena mampu meraih 14 poin semenetara City hanya 9 poin. Namun melihat penampilan terakhir kedua tim, pasukan The Citizens memperlihatkan kegarangannya, sementara The Blues justru melempen.

Pada pertandingan berikutnya, City dan dan Chelsea menghadapi lawan yang tidak jauh beda. Pasukan Manuel Pellegrini akan bertamu ke kandang Liverpool yang kini menghuni peringkat ketujuh, sedangkan pasukan José Mourinho ke kandang West Ham United yang menghuni urutan kedelapan..

Menurut laman liga Inggris, pada pertandingan lain, Arsenal beruntung bisa merain kemenangan 2-1 Crystal Palace di Selhurst Park. Sementara itu Manchester United ditaklukan tuan rumah Swansea 2-1.

Hasil ini membuat The Gunners memiliki nilai 48 dan posisinya di klasemen naik dua peringkat dari kelima menjadi ketiga menggeser MU dan Southampton. Namun jarak dengan urutan kedua City cukup jauh yakni tujuh poin. Sementara itu nilai MU tetap 47 atau tertinggal satu poin dibanding Arsenal.

Namun posisi pasukan Arsene Wenger dapat digeser oleh Southampton jika pada pertandingan Minggu malam mampu mengalahkan tim tamu Liverpool. Kini pasukan Ronald Koeman hanya selisih dua poin dengan Arsenal.

Mengomentari kemenangan, Arsene Wenger mengatakan bahwa Arsenal "beruntung" menang. "Kami melewatkan gol ketiga dan tentu saja mereka memperkecil jarak menjadi 2-1, kami sedikit beruntung, tetapi secara keseluruhan kami menang dan ini kemenangan yang sangat penting bagi kami," kata Wenger setelah pertandingan. (Baca: Wenger:Kami beruntung)

Sementara pelatih Manchester Untied, Louis van Gaal, mengatakan bahwa pemainnya tidak beruntung ketika mereka dikalahkan Swansea 1-2 di Liberty Stadium. "Kami mendominasi sepanjang pertandingan, tetapi hanya gol yang dihitung." (Update: Klasemen Liga Utama Inggris 23 Februari)


Hasil pertandingan Sabtu:
(Tuan rumah disebut di depan)

Man City 5 - 0 Newcastle
Aston Villa 1 - 2 Stoke
Chelsea 1 - 1 Burnley
Crystal Palace 1 - 2 Arsenal
Hull 2 - 1 QPR
Sunderland 0 - 0 West Brom
Swansea 2 - 1 Man Utd


Jadwal pertandingan Minggu:

Spurs v West Ham
Everton v Leicester
Southampton v Liverpool


Klasemen sementara:
(PS: Posisi Sebelumnya)


PS

KLUB

Mn

M

D

K

+/-

N

1

(1)

Chelsea

26

18

6

2

34

60

2

(2)

Manchester City

26

16

7

3

31

55

3

(5)

Arsenal

26

14

6

6

20

48

4

(3)

Manchester United

26

13

8

5

18

47

5

(4)

Southampton

25

14

4

7

21

46

6

(6)

Tottenham Hotspur

25

13

4

8

5

43

7

(7)

Liverpool

25

12

6

7

7

42

8

(8)

West Ham United

25

10

8

7

8

38

9

(9)

Swansea City

26

10

7

9

-4

37

10

(10)

Stoke City

26

10

6

10

-4

36

11

(11)

Newcastle United

26

8

8

10

-11

32

12

(12)

Everton

25

6

9

10

-4

27

13

(13)

Crystal Palace

26

6

9

11

-9

27

14

(14)

West Bromwich Albion

26

6

9

11

-10

27

15

(16)

Hull City

26

6

8

12

-10

26

16

(15)

Sunderland

26

4

13

9

-14

25

17

(17)

Queens Park Rangers

26

6

4

16

-18

22

18

(19)

Burnley

26

4

10

12

-19

22

19

(18)

Aston Villa

26

5

7

14

-23

22

20

(20)

Leicester City

25

4

5

16

-18

17

Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2015