London (ANTARA News) - Ivanovic membawa Chelsea unggul 1-0 atas Burnley dalam lanjutan Liga Inggris di Stamford Bridge, Sabtu.

Chelsea menguasai 64 persen pertandingan, sedangkan Burnley 36 persen. Dengan tendangan ke arah gawang tiga berbanding dua untuk Burnley.

Heaton membuat penyelamatan pertamanya menit lima ketika Hazard memberikan umpan silang ke kotak penalti. Umpan itu disambut sundulan Cuardado, tetapi Heaton menepisnya.

Menit 14 Ivanovic membuka keunggulan bagi tuan rumah. Berawal dari pergerak Hazard yang memberikan umpan kepada Ivanovic. Kemudian bola tendangan Ivanovic tak bisa dihentikan Heaton. Chelsea 1-0 Burnley.

Branislav Ivanovic telah mencetak 28 gol untuk Chelsea sejak Agustus 2010.

The Clarets hanya memenangi dua pertandingan dari 31 laga tandang di Liga Inggris dan hanya satu kali clean sheet.

Menit 26 Burnley membuat peluang ketika Trippier hendak memberikan bola ke Knightly, tetapi bola memantul lebih dulu.

Berikut ini susunan pemain kedua tim seperti dikutip di espnfc.com.

Chelsea: Thibaut Courtois, Branislav Ivanovic, Filipe Luis, Kurt Zouma, John Terry, Cesc Fàbregas, Oscar, Eden Hazard, Nemanja Matic, Juan Cuadrado, Diego Costa.

Burnley: Tom Heaton, Kieran Trippier, Jason Shackell, Benjamin Mee, Michael Keane, Michael Kightly, David Jones, George Boyd, Scott Arfield, Danny Ings, Ashley Barnes.

Penerjemah: Okta Antikasari
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015