Saya ikut workshop acting ini karena saya selalu ingin menambah wawasan dan pengetahuan, dan di sini saya belajar dari yang terbaik di seluruh dunia,"
Jakarta (ANTARA News) - Aktor Arifin Putra mengikuti kelas akting di Berlinale Talents 2015 yang diselenggarakan pada 7-12 Februari lalu.
"Saya ikut workshop acting ini karena saya selalu ingin menambah wawasan dan pengetahuan, dan di sini saya belajar dari yang terbaik di seluruh dunia," kata Arifin melalui surat elektronik kepada Antara News.
Dalam seminar ini, Arifin bergabung dengan kelas berisi aktor dari delapan negara untuk belajar dengan para ahli seperti guru akting asal Amerika Serikat Kristof Konrad dan casting director Beatrice Krueger.
Dalam kelas tersebut, Arifin mendapat banyak pelajaran untuk kebutuhan akting, misalnya cara berjalan.
"Kita belajar cara mengubah cara berjalan dan lain-lain untuk kebutuhan akting," kata aktor yang bermain di "The Raid 2" ini.
Ia berpendapat para pengajar, khususnya Konrad, piawai membuat aktor merasa nyaman untuk bereksplorasi.
Bertemu dengan banyak narasumber dengan berbagai ide dan ilmu membuat Arifin ingin berbagi dengan aktor dan pembuat film lainnya sepulang dari kelas tersebut.
Ia ingin bertemu dengan beberapa orang lainnya untuk mematangkan ide berbagi ilmu yang ia dapat dari Jerman.
"Saya tentunya ingin berbagi tentang pengalaman saya di Berlinale Talents, baik itu lewat blog atau ketemu langsung dengan teman-teman aktor di Indonesia, maupun pembuat film."
Arifin mengatakan keikutsertaannya di Berlinale Talents merupakan inisiatifnya sendiri. Ia mendaftar dan berangkat secara pribadi untuk mengikuti Berlinale Talents.
Ia menilai Berlinale Talents, yang diadakan bersamaan dengan Festival Film Internasional Berlin sebagai tempat pertemuan pembuat film dari berbagai belahan dunia dengan misi membuat film yang bagus dengan standar tinggi.
"Dan di sini setiap peserta benar-benar tertarik dengan perfilman di negara lainnya, karena mereka di sini tidak ingin menilai atau menghakimi, mereka ingin belajar. Di sini semua mulai dari nol."
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015