Jakarta (ANTARA News) - Menteri Ketenagakerjaan M. Hanif Dhakiri melepas 111 peserta program magang ke Jepang selama tiga tahun, yang akan mengikuti program magang di 45 perusahaan Jepang yang bergerak di berbagai bidang kejuruan seperti industri manufaktur dan konstruksi.
"Pemagangan ke Jepang merupakan program yang dirancang untuk meningkatkan kompetensi pemuda-pemuda Indonesia dengan melalui magang di perusahaan Jepang selama tiga tahun," kata Menaker usai membuka Acara Penyambutan dan Pelepasan Peserta Program Pemagangan ke Jepang, di Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja Luar Negeri (BBPLKN) Cevest, Bekasi, Jawa Barat, Jumat.
Program tersebut merupakan kerja sama antara Kemnaker RI dengan International Manpower Development Organization Japan (IM Japan). Peserta program magang akan diberangkatkan pada 25 Februari.
"Program pemagangan memberikan kesempatan kepada angkatan kerja muda meningkatkan kompetensi dan pengalaman sebagai bekal memperoleh pekerjaan yang semakin menuntut persyaratan kompetensi maupun untuk memulai usaha mandiri," kata Hanif.
Banyak alumni magang telah berhasil bekerja di perusahaan- perusahaan besar namun banyak juga yang berhasil membuka berbagai usaha mandiri.
"Semoga dengan magang di Jepang menjadi modal penting dalam meraih sukses dalam karir," kata Hanif.
Rinciannya peserta magang yang akan berangkat ke Jepang terdiri dari Kabupaten Boyolali satu orang, Ponpes Gedong Cirebon 12 orang, DI Yogyakarta 24 orang, Provinsi DKI Jakarta satu orang, Expo 2014 empat orang, IKOPIN dua orang, Provinsi Jawa Barat 23 orang, Provinsi Jawa Tengah 16 orang, Provinsi Jawa Timur dua orang, Provinsi NTB satu orang, Kabupaten Sragen satu orang dan Provinsi Sumatera Barat tiga orang.
Dalam kesempatan itu pula Menaker menerima kedatangan 93 peserta yang diberangkatkan tanggal 13 Pebruari 2012 dengan rincian dari Provinsi Sumatera Utara 21 orang, Jawa Barat 13 orang, Jawa Tengah 32 orang, Lampung 5 orang, Ponpes Jombang 17 orang dan Utusan Perusahaan 5 orang.
"Peserta yang berminat bekerja di perusahaan Jepang yang ada di Indonesia, langsung ditawari mewawancarai dengan 12 perusahaan besar asal Jepang yang ada di sekitar Jabodetabek," kata Hanif.
Program magang yang merupakan kerja sama Kemnaker dengan IM Japan dimulai sejak tahun 199. Hingga Januari 2015, peserta magang yang telah diberangkatkan sebanyak 35.426 orang.
"Peserta magang ke Jepang yang telah kembali ke Tanah Air sebanyak 29.971 orang dan masih melaksanakan program magang sebanyak 5.455 orang," kata Hanif.
Pewarta: Arie Novarina
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2015