Los Angeles (ANTARA News) - Keputusan kontroversial untuk memilih Daniel Craig sebagai pemeran agen 007 dalam film serial James Bond terbaru, "Casino Royale", tampaknya bukan pilihan yang salah.
Menurut Variety, Senin, film tersebut akan menjadi film Bond yang paling berhasil dalam sejarah, dengan mengantongi pemasukan lebih dari 312 juta dolar dari hasil penjualan karcis di seluruh dunia.
Film itu membukukan pemasukan sekitar 116 juta dolar di AS dan 196 juta dolar di luar AS, harian industri hiburan itu melaporkan, seperti ditulis DPA dan Reuters.
Dengan film itu masih melakukan debut di Australia dan Meksiko dan memperlihatkan kekuatannya untuk bertahan di pasar lainnya, "Casino Royale" akan melampaui rekor box office yang dicetak "Die Another Day" pada 2002.
Dengan anggaran sekitar 100 juta dolar dan biaya promosi yang hampir sama banyaknya, "Casino Royale", yang digarap Martin Campbell, seorang sutradara kelahiran Selandia Baru, memang telah diperkirakan akan menghasilkan pemasukan yang menjanjikan.
Film "Die Another Day", film Bond terakhir yang dibintangi Pierce Brosnan, meraup penghasilan sebesar 431 juta dolar dari penjualan tiket, suatu pemasukan yang amat mengesankan.
Semua film serial James Bond sebelumnya menghasilkan pemasukan hampir 4 miliar dolar dari penjualan karcis di seluruh dunia.
Menunggu empat tahun
Acara tayang perdana dunia "Casino Royale" di London dihadiri Ratu Elizabeth dan para pesohor terkenal, antara lain Sir Elton John, Sting dan Paris Hilton, setelah dunia menunggu selama empat tahun untuk menantikan penayangan film James Bond terbaru.
Diangkat dari buku paling pertama serial James Bond karangan Ian Flemming, "Casino Royale" membawa para penonton kembali ke masa awal karir agen rahasia paling kondang Inggris itu, termasuk promosinya untuk memperoleh status 00 yang memberikan kepadanya ijin untuk membunuh.
Pemilihan Craig sebagai bintang utama memang menuai kontroversi. Ini terjadi mengingat ia berambut pirang dan bertampang agak keras.
Namun demikian, Craig merupakan orang Inggris kedua yang memerankan tokoh mata-mata bersandi 007 itu, dengan menyisihkan Colin Farrel, Clive Owen dan High Jackman untuk peran tersebut. (*)
Copyright © ANTARA 2006