Jakarta (ANTARA News) - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperingatkan masih adanya potensi hujan sedang hingga lebat yang disertai petir dan kilat di seputar wilayah DKI Jakarta.

Pada pukul 10.00 WIB, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan kilat terjadi di Cengkareng, Tangerang, BSD, Lebak Bulus, Ciputat, Kebayoran, Kalideres, Daan Mogot, Jelambar, Krukut, Grogol, Tomang, Taman Sari, Mangga Dua, Sawah Besar, Pasar Baru, dan Gambir.

Kondisi cuaca serupa juga terjadi di wilayah Rawamangun, Pulogadung, Cakung,Halim, Cililitan, Cawang, Klender, Jatinegara, Bekasi Pluit, Ancol, Tanjung Priok, Pademangan, Kemayoran, Sunter, Cempaka Putih, Marunda, Cilincing, Kelapa Gading, Cuaca hujan lebat disertai petir diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 13.00 WIB dan meluas ke wilayah Senen, Pulomas, Fatmawati, Rawamangun, Ciganjur, Ragunan, Pasar minggu, Lenteng Agung, Kalibata, Blok M, Sudirman, Kuningan dan sekitarnya.

Bagi masyarakat yang akan beraktivitas di luar diimbau waspada.


Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2015