Jakarta (ANTARA News) - Penghapusan tiket penerbangan murah oleh pemerintah masih menjadi perbincangan hangat masyarakat, termasuk para selebritis seperti aktris muda Ayudya Bing Slamet yang memprotes keputusan pemerintah itu.

Ayudya yang hobi travelling dan fotografi itu menilai tak ada hubungan antara harga tiket yang murah dan tak terjaminnya keselamatan penumpang.

"Tiket pesawat murah jangan dihapus karena semua orang kan berhak menggunakan transportasi tersebut," kata Ayudya yang mengaku beberapa kali memanfaatkan tarif tiket murah yang ditawarkan maskapai penerbangan berbiaya rendah (LCC).

"Tapi mau bagaimana pun, keselamatan memang harus jadi hal utama. Jangan sampai LCC obral harga tapi kualitas keselamatan diabaikan, ini kan bukan jualan baju atau sepatu, ini soal nyawa manusia," katanya saat peluncuran trailer dan poster film terbarunya "Anak Kos Dodol" di XXI, Lotte Avenue, Jakarta, Kamis.

Ayudya mengatakan, selama menggunakan jasa penerbangan berbiaya rendah, dia tidak mengalami hal-hal yang tidak menyenangkan terkait keselamatan dirinya.

"Biasa saja kok, beberapa kali kalau saya mau travelling naik LCC. Tapi memang kalau soal pekerjaan saya pilih maskapai yang premium," kata pemeran Dedew dalam "Anak Kos Dodol" tersebut.

Setelah lulus kuliah 2012, Ayudya mengaku lebih menekuni karir beraktingnya, membintangi beberapa film, dan menggarap beberapa proyek bersama teman-temannya.

Lulusan Manajemen Bisnis BINUS itu akhir-akhir ini senang berwisata ke pulau-pulau di Indonesia sambil menyelami hobi fotografinya.

"Aku akhir-akhir ini sering diajak kerjasama dengan pemerintah daerah untuk mempromosikan daerahnya, misalnya terakhir itu Buton, jadi sekalian aku foto-foto dan posting di Instagram," kata Ayu yang menyukai fotografi yang menonjolkan objek dan memainkan filter itu.

Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015