-- 18-20 Maret 2015
-- Diselenggarakan di PWTC Guangzhou, Tiongkok
-- www.windoorexpo.com
GUANGZHOU, Tiongkok, 14 Januari 2014 (Antara/PRNewswire) -- Aluminum Window Door Facade Expo ke-21, yang diselenggarakan oleh Guangzhou Citiexpo Co Ltd., akan menjadi platform penting untuk membangun industri konstruksi guna mengembangkan berbagai produk dan teknologi inovatif serta jaringan dengan perusahaan-perusahaan eksponen dan pembeli profesional.
Menurut hasil riset terbaru Navigant Research, segmen komersial dan hunian industri konstruksi akan mengalami pertumbuhan tahunan gabungan selama 10 tahun ke depan masing-masing sebesar 2,1 persen dan 2,2 persen. Secara khusus, ledakan industri konstruksi Tiongkok mengakibatkan pertumbuhan pembangunan gedung yang luar biasa di negara tersebut, mencapai hampir dua miliar kaki persegi tiap tahunnya.
"Berkat pertumbuhan pasar yang berkesinambungan, kami telah memperluas lahan pameran di tahun 2015 sebesar 25% lebih luas dibandingkan tahun lalu," ujar Ms. Shea Xie, GM Guangzhou Citiexpo. "Kami akan menghadirkan cakupan produk dan teknologi lebih luas lagi yang melingkupi pertumbuhan industri konstruksi yang positif di Tiongkok, dengan fokus pada:
-- Penghematan energi
-- Bahan bangunan yang ramah lingkungan
-- Estetika
-- Tuntutan kualitas
-- Tren-tren sosial
Aluminum Window Door Facade Expo 2015, yang diisi oleh lebih dari 500 eksponen yang menempati lahan seluas 75.000 meter persegi, menghadirkan produk dan solusi inovatif terkait sistem fasad dan pintu jendela berprofil aluminium, kaca bangunan, perkakas, perekat bangunan, dan atap penyaring sinar matahari yang berasal dari seluruh dunia. Jajaran eksponen utama diantaranya: DOW CORNING, SIKA, WACKER, FISCHER, SIEGENIA-AUBI, ROTO FRANK HARDWARE, KIN LONG HARDWARE, DSM, MOSER, GALUMINIUM, ALUK, PRESS METAL, ANOMETAL, AVIC GLASS, XINYI GLASS, dll. Daftar eksponen lengkap dapat dilihat di www.windoorexpo.com.
Selain itu, event ini pun akan diramaikan oleh sejumlah event tambahan yang terdiri dari sesi seminar dan diskusi terkait pasar, standar dan sertifikasi, pengolahan, studi kasus, dan wawasan sistem sampul bangunan pada berbagai proyek infrastruktur dan komersial terkini. Pembicara utama meliputi Dr. Roland Unterweger dari FISHCER dan perwakilan dari WACKER, serta para peneliti dari Akademi Riset Bangunan Tiongkok.
Hadirin tak dikenakan biaya untuk tiket masuk dan berbagai aktivitas di dalam event tersebut namun diwajibkan untuk melakukan pra registrasi online. Para pembeli yang telah melakukan pra registrasi online sebelum 27 Februari 2015 dapat turut mengikuti program Pertemuan Bisnis berdasarkan permintaan, jejaring bisnis dengan sejumlah pemasok terpilih asal Tiongkok di event pertemuan empat mata, dan mendapatkan akses langsung bertemu mitra-mitra bisnis baru.
Untuk informasi lebih lanjut tentang Aluminum Window Door Facade Expo, silakan kunjungi www.windoorexpo.com.
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2015