Barcelona (ANTARA News) - Mantan asisten pelatih Barcelona Henk Ten Cate percaya bahwa Lionel Messi sudah akan meninggalkan klub jika saja tidak memiliki janji dengan Tito Vilanova.
Spekulasi tentang Messi yang mempertimbangkan masa depannya di Camp Nou kembali menyeruak karena dikabarkan berselisih dengan pelatih kepala Luis Enrique. Dan beberapa hari terakhir klub tengah bergejolak karena Andoni Zubizarreta dan Carles Puyol pergi, serta pemilihan presiden yang dimajukan pada musim panas ini.
Pemain Argentina itu dikabarkan memiliki hubungan yang dekat dengan Vilanova yang meninggal pada April 2014 setelah berjuang melawan kanker. Dan Ten Cate mengklaim Messi masih bertahan di Camp Nou setelah dia berkata padanya akan tetap tinggal.
"Sejauh yang saya tahu, masalah ini dimulai dua tahun lalu. Messi masih bertahan di Barcelona karena janjinya dengan Tito Vilanova di ranjang kematiannya," kata Ten Cate kepada De Telegraaf.
"Tetapi saya pikir transfer akan terjadi pada penawaran terbaik. Lionel telah di Barcelona cukup lama dan dia butuh tantangan baru. Dia masih bernilai cukup tinggi, tetapi nilainya hanya akan turun dari sekarang."
"Saya ingin menjadi suportif, karena dia telah berada di level lain selama 10 tahun. Tetapi saya tidak yakin dia akan kembali permainan terbaiknya."
"Tidak normal untuk bersinar selama 10 tahun seperti yang telah dia lakukan. Kebanyakan nama besar hanya bisa menjaganya dalam tujuh atau delapan tahun. Dan sejujurnya, dia tidak pada permainan terbaiknya musim lalu, meski stastistiknya masih bagus."
Ten Cate adalah asisten Frank Rijkaard di Catalan ketika Messi melakukan debutnya pada musim 2004-2005, demikian goal.com.
Penerjemah: Okta Antikasari
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015