Pangkalan Bun, Kalteng (ANTARA News) - Simpati dari masyarakat Kabupaten Kotawaringin Barat terhadap musibah jatuhnya pesawat AirAsia QZ8501, terus mengalir di antaranya dengan memberikan berbagai bantuan untuk tim yang bertugas di lapangan.
"Ini bantuan dari siswa dan guru untuk membantu petugas di sini," kata Rizki, salah seorang pelajar yang turut menyerahkan bantuan makanan dan minuman bagi tim yang menangani musibah itu di RSUD Sultan Imanuddin, Kamis.
Kamis pagi, SMAN 1 Pangkalan Bun membawa berbagai makanan dan minuman kemasan untuk membantu tim yang bertugas di rumah sakit.
Berbagai perusahaan mulai dari perbankan hingga dealer kendaraan, membuka posko di rumah sakit. Mereka menyiapkan makanan dan minuman secara gratis untuk tim relawan yang bertugas.
Salah satu perusahaan bahkan meminjamkan lemari pendingin (cold storage) berukuran besar untuk menyimpan jenazah yang dievakuasi ke rumah sakit, sambil menunggu jenazah diberangkatkan ke Surabaya untuk diidentifikasi dan diserahkan kepada pihak keluarga.
"Kalau situasi seperti ini kita kan sibuk semua, apalagi kalau banyak jenazah yang datang. Syukur banyak posko yang menyiapkan makanan dan minuman gratis jadi kami terbantu," kata Ade, salah seorang petugas.
Pewarta: Norjani
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015