Jakarta (ANTARA News) - Salah satu pramugara AirAsia QZ 8501 bernama Oscar Desano adalah alumni dari Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) (UPDMB) Jakarta.

"Keluarga besar UPDMB menyampaikan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya kepada korban musibah kecelakaan AirAsia QZ 8501, di mana salah satu korban tersebut adalah crew (Pramugara) Oscar Desano," tulis Humas UPDMB dalam situs resmi universitas.

Oscar Desano merupakan Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) jurusan Hubungan Internasional (HI) angkatan 2009 di Universitas Moestopo.

Kabar duka dengan foto Desano yang dilansir situs resmi UPDMB tersebut sontak membuat alumni lain memasang dan menyebarkan ucapan tersebut di sosial media.

Seperti di Facebook, salah seorang alumni UPDMB Siti Wulandari menyampaikan rasa bela sungkawanya untuk Desano, meskipun mengaku belum pernah bertemu.

"Turut berduka, ternyata teman seangkatan (FISIP, HI 2009, kelas malam) dan kita (mungkin) belum pernah bertatap muka," tulis Siti Wulandari dalam akun Facebooknya.

Berita tersebut mengundang tanya dan simpati para alumni lain, sementara 13 teman menyukai informasi tersebut.

"Mba, siapa?. Yang mana orangnya," tanya beberapa teman Wulan menanggapi.

"Masuk malam ya. Aku ga tau orangnya. Mungkin ga pernah ketemu. Innalillahi semoga amal ibadahnya diterima," kata teman lain Princess ChaLyla.

Oscar Desano turut menjadi korban dalam pesawat AirAsia QZ 8501 rute Surabaya--Singapura yang dinyatakan hilang pada Minggu (28/12) pagi.

Pesawat tersebut berisi 154 orang penumpang dewasa dan anak-anak, ditambah 1 orang bayi, serta tujuh awak kabin.


Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2015