Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta ke-132 atlet Indonesia yang akan bertanding di Asian Games di Doha, Qatar untuk berjuang secara maksimal meraih prestasi.
"Peluang saudara, kita untuk berprestasi terbuka lebar. Jemput, raih, dapatkan itu," kata Presiden ketika melepas kontingen Indonesia di halaman Istana, Rabu siang.
Presiden yang didampingi ibu Ani Yudhoyono, menyebutkan para atlet yang akan bertanding di Asian Games XV merupakan olahragawan-olahragawan yang terpilih, terlatih, dan berpengalaman dalam berbagai pertandingan baik di dalam maupun di luar negeri.
"Berjuanglah secara maksimal," kata presiden pada acara yang dihadiri pula Menpora Adhyaksa Dault, Ketua Umum Koni Pusat Agum Gumelar, serta pimpinan kontingen Indonesia Laksamana Purnawirawan Achmad Sutjipto.
Sekalipun presiden tidak menyampaikan target yang harus dicapai para atlet namun, kepala negara berkata. "Ketika lagu Indonesia Raya berkumandang di luar negeri maka hal itu merupakan kehormatan bagi Indonesia sebagai bangsa yang besar," kata presiden pada acara yang juga dihadiri Menko Polkam Widodo AS, Menko Kesra Aburizal Bakrie, Menbudpar Jero wacik, serta Sekretatis Kabinet Sudi Silalahi.
Sebelumnya Menpora Adhyaksa Dault, melaporkan ke-132 atlet tersebut akan mengikuti 20 cabang. Mereka didampingi 66 ofisial serta 42 pelatih. Cabang olahraga yang akan diikuti Indonesia, antara lain, bulu tangkis, karate, judo, sepakbola, sepaktakraw, serta catur.
Presiden dan ibu Ani Yudhoyono yang mengenakan pakaian olahraga putih dan merah, kemudian menyalami para atlet serta ofisial dan pelatih.
(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006