Kami tampil melawan Southampton dan kami harus berbicara soal Southampton dan bukan soal pelatih mereka

Manchester (ANTARA News) - Laga Southampton kontra Manchester United (MU) tidak sekedar memantik duel di lapangan, melainkan meletupkan bara permusuhan masa lampau antara dua pelatih berpaspor Belanda.

Mengapa Ronald Koeman di kubu Southampton dan Louis Van Gaal di kubu MU tidak bakal berteman?

Begitu sebuah judul yang menghiasi sebuah surat kabar di Inggris sebagai bumbu penyedap sebelum kedua tim turun berlaga di Liga Inggris (Premier League) yang digelar di St. Mary's Stadium, Southampton, Hampshire, pada Selasa dini hari, pukul 03.00 WIB. Pertandingan itu akan ditayangkan beIN Sports.

Sama-sama menitit karier sebagai pelatih sepak bola di Liga Inggris, baik Koeman maupun Van Gaal bersepakat tidak membawa-bawa masalah pribadi sampai ke lapangan sepak bola.

Perseteruan Koeman dan Van Gaal berawal dari drama "kasih tak sampai" ketika keduanya masih berkutat di Ajax Amsterdam. Pada 2004, ketika Van Gaal didapuk sebagai direktur teknik Ajax, lantas Koeman ditunjuk sebagai pelatih kepala selama tiga tahun.

Koeman lantas menerima sebuah kiriman teks yang bernada sarkastis. Teks itu dilayangkan dari kakak Ronald Koeman, yakni Erwin Koeman.

"Selamat dan sukses atas penunjukan direktur teknik yang baru, TD," kata teks itu. Masalahnya, Van Gaal disebut-sebut berkeinginan tidak hanya menjabat sebagai direktur teknik. Van Gaal tidak ingin Koeman hadir di Ajax, karena dianggap kurang berpengalaman sebagai pelatih.

Apakah laga antara Southampton melawan MU merupakan duel sarat pertarungan egoisme kedua pelatih?

Van Gaal lebih dulu membuktikan dengan meraih kemenangan, sementara Koeman masih harus membuktikan diri sebagai pelatih bertangan dingin ketika mengadu nasib di kompetisi Liga Inggris yang dikenal keras.

Di bawah arahan Van Gaal, ternyata MU meraih empat kemenangan di empat laga di ajang EPL 2014/15, ketika melawan Arsenal, Crystal Palace, Hull, dan Stoke. Sementara, Southampton yang dibesut Koeman justru merasa "terhormat" ketika menghadapi MU. Sebelumnya, Southampton ditekuk Manchester City dan Arsenal.

Komentar dua pelatih:

* Ronald Koeman (Southampton):
"Saya tidak mengatakan 'baik" (soal tawaran berjabat tangan). Saya beranggapan hal itu sebagai tindakan yang benar. Itulah kata yang tepat. Kami sama-sama mempunyai masalah yang berkaitan dengan pekerjaan dia dan pekerjaan saya."

"Ia (Van Gaal) pelatih timnas dan saya hanya (mantan) pelatih Feyenoord, dan kami saling menjalin kontak bersama sejumlah pemain nasional. Dengan begitu, banyak pertanyaan soal dia."

"Toh, kami sama-sama pelatih yang berasal dari Belanda. Kami sama-sama mengembangkan sepak bola menyerang, dengan mendominasi pertandingan."

* Louis Van Gaal (Manchester United):
"Saya tidak punya kata-kata untuk melukiskan hubungan saya dengan pelatih lawan. Soal itu lebih menyentuh urusan pribadi. Kami tampil melawan Southampton dan kami harus berbicara soal Southampton dan bukan soal pelatih mereka."

"Ronald Koeman, orang yang merekayasa kepergian saya dari Ajax, dengan merayu klub dan menyiarkan warta kepada media. Saya telah mengajukan pertanyaan itu, dan ia menjawab ya."

Data dan fakta:

Head-to-head:
* Kedua tim berbagi skor 1-2 dalam laga terakhir kompetisi musim lalu. Delapan pertemuan keduanya berakhir dengan kemenangan United, lima kemenangan didapat di Southampton.
* Kemenangan Saint's, julukan bagi Southampton, atas United terjadi pada Agustus 2003. James Beattie mencetak gol semata wayang dalam laga yang dihelat di stadion St Mary's.
* Ini kali pertama laga yang memanggungkan dua pelatih asal Belanda di ajang Premier League.

Southampton:
* Southampton mencatat tiga laga tanpa satu kemenangan pun (sekali imbang, dua kali kalah).
* Mereka hanya mencetak satu gol dalam tiga laga.
* Saints telah meraih 16 poin dari 21 laga kandang.
* Setelah mencetak sembilan gol dari 12 laga yang dilakoni Southampton di semua kompetisi, Graziano Pelle belum juga mencetak gol dari lima laga terakhir.

Manchester United:
* United mengukir empat kali kemenangan berturut-turut. Ini torehan kali pertama pada 2014.
* Pasukan asuhan Van Gaal ini hanya kemasukan satu gol dari sembilan laga yang mereka lakoni (enam kali menang, dua kali imbang).
* Wayne Rooney telah mencetak lima gol di ajang Premier League.

Prakiraan susunan pemain:

* Southampton (4-3-3):
Forster (penjaga gawang), Bertrand, Alderweld, Fonte, Clyne, Mane, Schneiderlein, Wanyama, Davis, Pelle, Tadic
Cadangan:
Davis, Reed, Gardos, Yoshida, Mayuka, Reed, Targelt, Long

* Manchester United (4-3-2-1):
De Gea (penjaga gawang), Young, Rojo, Smalling, Valencia, Fellaini, Carrick, Mata, Rooney, Falcao, Van Persie
Cadangan:
Lindegaard, Blackett, McNair, Herrera, Fletcher, Lingaard, Januzaj

Lima laga terakhir:
(W:menang; D=imbang; L: kalah)

* Southampton: L L D W W

12/3/14 Arsenal 1 - 0 Southampton
11/30/14 Southampton 0 - 3 Manchester City
11/24/14 Aston Villa 1 - 1 Southampton
11/8/14 Southampton 2 - 0 Leicester City
11/1/14 Hull City 0 - 1 Southampton

* Manchester United: W W W W L

2/12/14 Manchester United 2 - 1 Stoke City
29/11/14 Manchester United 3 - 0 Hull City
22/11/14 Arsenal 1 - 2 Manchester United
8/11/14 Manchester United 1 - 0 Crystal Palace
2/11/14 Manchester City 1 - 0 Manchester United

Head To Head
11/5/14 Southampton 1 - 1 Manchester United
19/10/13 Manchester United 1 - 1 Southampton
30/1/13 Manchester United 2 - 1 Southampton
2/9/12 Southampton 2 - 3 Manchester United
29/1/11 Southampton 1 - 2 Manchester United

Prediksi hasil laga (Goal.com):

* Southampton 1 - 2 Manchester United (18 persen)
* Southampton 1 - 3 Manchester United (18 persen)
* Southampton 0 - 2 Manchester United (14 persen)

Prediksi laga menurut editor Antaranews.com:
* Southampton: 1
* Manchester United: 2

Pewarta: A.A. Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2014