Ide-ide tersebut berasal dari anak-anak muda yang berumur 18-35 tahun,"

Jakarta (ANTARA News) - Sebanyak 7.100 ide segar dan kreatif dari generasi muda di Tanah Air terkumpul dalam kompetisi Pertamax "APAIDEMU" yang digulirkan sejak September hingga akhir November 2014.

"Ide-ide tersebut berasal dari anak-anak muda yang berumur 18-35 tahun," ujar Manajer Pemasaran Retail PT Pertamina (Persero) Yanuar Budi Hernanto di Jakarta, Minggu.

Program Pertamax "APAIDEMU" 2014 merupakan ajang pencarian ide inspiratif serta pengembangan bakat generasi muda.

Sebelumnya juga telah dilakukan sosialisasi di Bandung, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Jakarta, Makassar dan Padang.

Program, Pertamax "APAIDEMU" terbuka bagi generasi muda di seluruh Tanah Air yang berusia antara 18-35 tahun, berprofesi mulai dari pelajar, mahasiswa, pekerja pemula hingga profesional muda. Peserta dapat berpartisipasi atas nama individu ataupun kelompok (maksimal terdiri dari dua anggota).

"Program ini mampu menarik perhatian anak muda untuk berpartisipasi. Tak hanya mengumpulkan ide saja, tetapi juga bersedia hadir pada kegiatan "Youth Talk" yang digelar di tujuh kota.

Bahkan yang membanggakan telah terjadi peningkatan jumlah ide yang terkumpul dengan ide-ide yang lebih baik, kata Yanuar.

Hal itu, kata dia, dapat menjadi pemacu Pertamina untuk terus menggugah semangat generasi muda agar tergerak memberikan sumbangsih bagi negeri tercinta.

Proses selanjutnya adalah proses seleksi, "Youth Camp" dan babak final.

Dia menjelaskan, hal utama yang juga menjadi perhatiannya bagaimana melalui program itu mampu melahirkan dan menggerakkan anak muda yang selama ini terlena dengan kondisi yang sudah ada.

"Kami pun ingin anak muda paham bahwa Pertamina senantiasa mendukung aktivitas positif untuk generasi muda," kata Yanuar.

Untuk proses seleksi tahap pertama tengah berlangsung yang dimulai sejak batas waktu akhir pengumpulan ide hingga tanggal 20 November, yang mana menyortir ide yang terkumpul menjadi 250 ide.

Kemudian dilanjutkan proses seleksi tahap kedua yang menyortir hingga menjadi 24 ide terbaik yang kemudian disortir menjadi delapan finalis yang berhak untuk mengikuti Pertamax Youth Camp yang akan berlangsung dari tanggal 7-9 Desember.

Babak final sekaligus penyerahan penghargaan yang mengumumkan 3 pemenang akan dilangsungkan pada 9 Desember.

Pewarta: Indriani
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014