Jakarta (ANTARA News) - Juara bertahan La Liga Atletico Madrid mengalahkan dengan mudah tuan rumah Elche 2-0 yang adalah kemenangan kelima beruntun Atletico pada segala kompetisi.
Bek muda berusaia 19 tahun Jose Maria Gimenez menciptakan gol menawan pada menit 16 yang kemudian digandakan oleh Mario Mandzukic pada awal babak kedua.
Namun Atletico tampil tidak terlalu mengesankan dengan hanya melepaskan empat tendangan ke arah gawang selama 90 menit bertanding di Estadio Martinez Valero.
Kendati begitu sang juara bertahan tidak mendapatkan perlawanan berarti dari Elche yang tidak pernah menang dalam lima pertandingan terakhirnya.
Hasil ini membuat Atletico tetap bersaing dengan Real Madrid dan Barcelon untuk menjadi juara liga musim ini, sedangkan Elche bertahan di jurang klasemen.
Berikut susunan pemain seperti dikutip ESPN.com.
Elche: Przemyslaw Tyton, Damián Suárez, Enzo Andia, David Lomban, Domingo, Pedro Mosquera, Coro (Franco Fragapane), Faycal Fajr, Mario Pasalic (Cristian Herrera), Víctor Rodríguez (Álvaro Giménez), Jonathas
Atletico Madrid: Miguel Moya, Diego Godín, Guillherme Siqueira, Juanfran, José Giménez, Tiago, Koke, Arda Turan (Raul Jiménez), Gabi, Raúl García, Mario Mandzukic (Antoine Griezmann)
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014