kita kasih kesempatan sebanyak tiga kali untuk membela diri, dan bila tidak datang, mekanisme pemecatan akan ditempuh"

Jakarta (ANTARA News) - Ketua Steering committee Munas IX Golkar Ancol Ibnu Munzier meyakini Menteri Hukum dan HAM akan mengakui hasil Munas Golkar Ancol ini ketimbang hasil Munas Golkar di Bali.

"Kami yakin Menkumham akan setujui Munas Ancol ini karena tentunya Menkumham akan pelajari AD/ART partai. Munas Ancol ini adalah Munas yang konstitusional," kata Ibnu Munzier di arena Munas IX Golkar Ancol, Hotel Mercure, Jakarta, Sabtu.

Mantan anggota DPR RI periode 2009-2014 itu menambahkan, Munas IX Gollkar Ancol ini juga akan mengambil sikap terhadap kubu Aburizal Bakrie.

"Tindakan kepada ARB (Aburizal Bakrie), kita ikuti AD/ART, mereka tidak sah, sudah berhenti atau domisioner, posisinya bukan sebagai pengurus, tapi sebagai kader ya, kita akan kaji, kita kasih kesempatan sebanyak tiga kali untuk membela diri, dan bila tidak datang, mekanisme pemecatan akan ditempuh," ujar Ibnu Munzier.

Mengenai Munas IX Golkar Ancol, dia mendaku 384 DPD I dan II Golkar se-Indonesia telah hadir di arena ini.

Bahkan, katanya, pengurus DPD I dan II yang mengikuti Munas Bali juga hadir padaMunas di Ancol ini.

"Soal kesiapan, dari sisi operasional, sudah siap dilaksanakan, lazimnya sebuah rapat. Kita sudah persiapkan, begitu juga bahan-bahan rapat nanti. Yang datang Insya Allah, Mendagri Tjahjo Kumolo, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok," kata Ibnu Munzier.

Munas IX Golkar Ancol akan dibuka pukul 19.00 WIB ini dan kabarnya akan dihadiri dari petinggi partai Koalisi Indonesia Hebat.

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014