Singapura (ANTARA News) - Harga minyak mentah di Asia jatuh pada perdagangan hari ini setelah Arab Saudi memangkas harga minyak mentahnya yang dijual ke Asia dan Amerika Serikat, kata para analis seperti dikutip AFP.

Minyak mentah patokan AS West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Januari anjlok 31 sen menjadi 66,50 dolar AS per barel, sedangkan Brent untuk pengiriman Januari terpangkas 38 sen menjadi 69,26 dolar AS per barel.

"Arab Saudi baru saja memangkas harga minyaknya yang dijual ke Asia dan AS dan ini akan berdampak besar pada pasar hari ini serta awal pekan depan," kata Daniel Ang, analis investasi pada Phillip Futures di Singapura.

Saudi Aramco, perusahaan minyak milik Arab Saudi, Kamis kemarin memangkas harga jual minyaknya untuk Asia pada pengiriman Januari sampai 1,90 dolar AS per dolar dari level harga Desember.

Negeri ini juga menekan harga minyak mentah untuk AS sampai 70 sen.

"Mereka jelas tengah berjuang demi pangsa pasar," kata Ang kepada AFP.

Arab Saudi adalah anggota terbesar dan paling berpengaruh OPEC yang bulan lalu memutuskan mempertahankan tingkat produksi kendati dunia dilanda kelebihan suplai.


Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014