Jakarta (ANTARA News) - Enam petenis nonunggulan melaju ke babak 16 besar turnamen Garuda Indonesia Tennis Open 2014 yang digelar di lapangan tenis Hotel Borobudur Jakarta, Rabu.
Petanis tersebut adalah Jeremy Nahor (DKI Jakarta), Priyank Sony (DKI Jakarta), Esmid M Rasyid Ridho (Papua), Mayreski Patabang (Sulawesi Utara), Antony Susanto (Jawa Timur), serta Ibrahim Unggulaga (Jawa Tengah).
Jeremy Nahor (DKI Jakarta) menang atas Ariya Mahendra (Pekanbaru) dengan dua set 6-1,6-2.
Langkah Jeremy juga diikuti atlet tenis Priyank Sony (DKI Jakarta) yang mengalahkan petenis non unggulan lainnya Ahmad Maulana Baezuri (Kalimantan Utara) dengan skor 7-6, 3-6, 3-2.
Begitu pun dengan Esmid MR Rasyid yang menang 5-7, 6-4, 6-3 atas Ekky Hamzah (DKI Jakarta), sementara Mayreski Patabang menang atas Arynkgo Mesakh (Jawa Tengah) dengan skor 6-3, 6-3.
Selanjutnya Antony Susanto menang 1-6, 7-6, 7-5 atas Nur Adim Ramdani (Jawa Barat) sedangkan Ibrahim Unggulaga mengalahkan Indra Adiguna (DKI Jakarta).
"Saya berusaha agar bisa tampil maksimal di turnamen ini. Ini adalah turnamen yang prestisius karena dari sisi pelaksanaan sukses sementara petenis yang ikut adalah pemegang peringkat terbaik," ujar Ibrahim.
Pewarta: Karel A Polakitan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2014