-- Teknologi baru yang tersemat di dalam fasilitas ini meningkatkan kecepatan, produktivitas, dan fleksibiltas dalam memproduksi obat-obatan biologis
-- Amgen mengumumkan investasi lainnya di Singapura dengan rencana pembangunan Pabrik Molekul Sintetik
SINGAPURA, 20 November 2014 (ANTARA/PRNewswire) -- Amgen (NASDAQ: AMGN) telah merampungkan pembangunan fasilitas Biomanufaktur Generasi Selanjutnya, yang terletak di Singapura, menandakan tahap selanjutnya di dalam produksi obat-obatan efisien dan inovatif untuk mengobati berbagai penyakit serius.
Obat-obatan biologis diproduksi di dalam sel hidup dan fasilitas Tuas yang baru ini meliputi beragam teknologi untuk meningkatkan kecepatan, produktivitas, dan fleksibilitas di sektor manufaktur berskala komersial.
Rampung dibangun dalam waktu kurang dari dua tahun, fasilitas biomanufaktur ini membutuhkan separuh waktu pembangunan pabrik biomanufaktur konvensional. Fasilitas ini menggunakan bioreaktor dan kontainer plastik sekali pakai, sistem pengolahan pemurnian berkelanjutan, dan analisis kualitas real-time. Desain moduler yang fleksibel ini dapat direplikasi pada fasilitas-fasilitas selanjutnya, sehingga memungkinkan terciptanya kapasitas produksi yang lebih tinggi dan aksesabilitas yang lebih besar bagi para pasien di seluruh dunia.
"Di Amgen, kami menginovasikan kembali cara memanufaktur obat-obatan biologis," ujar Robert A. Bradway, ketua dan CEO Amgen. "Singapura adalah lokasi yang ideal untuk menginvestasikan fasilitas pelopor seperti ini mengingat banyaknya bakat dan kuatnya komitmen terhadap industri bioteknologi."fasilitas biomanufaktur ini diperkirakan akan memiliki kapasitas produksi yang sama dengan fasilitas konvensional tapi hanya menggunakan satu bangunan sehingga mengkonsumsi energi dan air yang lebih sedikit dan memiliki level limbah dan emisi solid yang lebih rendah -- semuanya sesuai dengan komitmen negara Singapura untuk mewujudkan pembangunan ekonomi yang berkesinambungan dan inovatif.
Yeoh Keat Chuan, managing director Badan Pembangunan Ekonomi Singapura (EDB) memberi selamat kepada Amgen, dan mengatakan, "Keputusan Amgen untuk membangun fasilitas berskala komersial perdananya di Singapura, yang menggunakan teknologi biomanufaktur inovatif mereka, merupakan bukti dari kapabilitas Singapura sebagai pusat biofarmasi global yang berkualitas tinggi dan berorientasi masa depan. EDB akan terus berinvestasi di dalam tenaga kerja, kapabilitas pengolahan, dan teknologi baru guna mendukung pertumbuhan kuat di sektor ini."
Amgen juga mengumumkan kalau perusahaan ini akan terus memperluas pembangunan di fasilitas Tuas dan akan segera melakukan peletakan batu pertama fasilitas lainnya, yang akan memproduksi carfilzomib, komposisi aktif untuk Kyprolis®.
Tentang Amgen
Amgen berkomitmen untuk membuka potensi biologi untuk para pasien penderita beragam penyakit serius dengan menciptakan, mengembangkan, memproduksi, dan menyediakan berbagai solusi pengobatan inovatif. Pendekatan ini dimulai dengan menggunakan peralatan seperti genetika manusia mutakhir untuk mengungkap kompleksitas penyakit dan untuk memahami dasar-dasar biologi manusia.
Amgen fokus terhadap area-area kebutuhan medis yang belum terpenuhi dan memanfaatkan keahlian manufaktur biologisnya untuk menciptakan solusi yang memperbaiki kesehatan dan meningkatkan kualitas hidup orang-orang. Telah menjadi pelopor bioteknologi sejak tahun 1980, Amgen telah menjelma menjadi perusahaan bioteknologi mandiri terbesar di dunia, dan telah memiliki jutaan pasien di seluruh dunia dan mengembangkan berbagai obat-obatan yang berportensi.
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.amgen.com dan ikuti kami di www.twitter.com/amgen.
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2014