Bogor (ANTARA News) - United Tractors bakal merevisi target penjualan alat berat mereka, Komatsu, sepanjang tahun 2014 setelah sebelumnya telah direvisi ke level 4.000 unit.

Hal itu disampaikan Sektretaris Perusahaan United Tractors Sarah Lubis dalam Lokakarya Wartawan Industri dan Otomotif oleh PT Astra International Tbk di Bogor, Jabar, Selasa.

"Untuk proyeksi penjualan, kami baru saja merevisi target penjualan ke level 4.000 unit, kelihatannya bakal ada revisi lagi," katanya.

Sarah tidak menyebutkan secara pasti angka target yang dipatok, namun hanya menyebutkan bakal berada di bawah 4.000 unit.

"Kemungkinan bakal berada di bawah 4.000 unit," ujarnya.

Pasalnya kinerja penjualan Komatsu hingga kuartal ketiga 2014 hanya mencatatkan angka 2.982 unit atau mengalami penurunan 9,7 persen dibandingkan periode yang sama pada 2013 yang mencapai 3.303 unit.

Catatan itu berbanding lurus dengan penurunan pasar alat berat sebesar 7,5 persen hingga kuartal ketiga 2014 menjadi 7.449 unit dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebanyak 8.053 unit.

Pangsa pasar United Tractors terhadap pasar alat berat sendiri juga menurun dari 41 persen pada kuartal ketiga 2013 menjadi 40 persen saja pada kuartal ketiga 2014.

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014