Padang (ANTARA News) - Universitas Andalas, Padang, Sumatera Barat, memiliki 138 guru besar pada 2014, dari sebelumnya yang berjumlah 125 orang.

"Jumlah ini meningkat dari tahun sebelumnya yang hanya mencapai 125 guru besar," kata Rektor Universitas Andalas, Werry Taifur di Padang, Jumat.

Dia menyebutkan, dari jumlah itu juga Fakultas Pertanian masih menjadi penyumbang guru besar terbanyak yakni mencapai 27 orang profesor.

Diikuti Fakultas Peternakan sebanyak 25 orang yang memiliki penambahan guru besar terbanyak tahun ini di Unand yakni delapan orang.

Setelah Peternakan berturut-turut diikuti Fakultas MIPA, 19 orang, dan Farmasi sebanyak 15 orang.

Sementara beberapa fakultas baru seperti Keperawatan dan Kedokteran Gigi hingga saat ini belum memiliki guru besar.

"Disamping itu pada tahun ini juga ada tiga orang guru besar yang akan mengakhiri masa tugasnya," katanya.

Lebih lanjut, katanya, dari jumlah 138 orang guru besar itu, sebagian besar profesor belum menyampaikan pidato dan dikukuhkan dalam rapat majelis guru besar.

"Hal ini menjadi penting dikarenakan syarat untuk masuk menjadi anggota majelis guru besar harus telah menjalani proses pengukuhan di universitas," katanya.

Untuk itu, katanya, Majelis Guru Besar akan segera menyelesaikan proses pengukuhan profesor tersebut. Rencananya pimpinan Universitas Andalas beserta Majelis Guru Besar akan duduk bersama dalam merancang acara dari pengukuhan ini.

Pewarta: Altas Maulana
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2014