Kami gunakan pesawat baru ATR 72-600 Explore berkapasitas 70 penumpang,"
Balikpapan (ANTARA News) - Garuda Indonesia resmi membuka rute penerbangan dari Balikpapan ke Palangkaraya lanjut ke Pontianak dan Putussibau mulai Sabtu (1/11).
"Kami gunakan pesawat baru ATR 72-600 Explore berkapasitas 70 penumpang," kata Judi Rivanjantoro, Direktur Strategi, Pengembangan Bisnis, dan Manajemen Risiko PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk di Bandara Sepinggan, Balikpapan, sesaat sebelum waktu keberangkatan pesawat GA 7522 tujuan Balikpapan-Pontianak via Palangkaraya pukul 08.30 Waktu Indonesia Tengah (WITA).
Dengan demikian, rencana Garuda menghubungkan kota-kota utama di Pulau Kalimantan telah terwujud. Sebelumnya, Garuda sudah menerbangi Balikpapan-Banjarmasin sejak Juli 2014 lampau.
Menurut Joseph Adrian Saul, General Manager Kantor Cabang Garuda di Balikpapan, sementara ini rute tersebut banyak digunakan untuk saling mengunjungi sanak saudara antarprovinsi-provinsi Kalimantan tersebut. Penumpang untuk perjalanan bisnis perlahan mulai tumbuh dengan terbukanya peluang seiring kemudahan transportasi.
Balikpapan adalah kota utama Kalimantan Timur, Palangkaraya ibukota Provinsi Kalimantan Tengah, Pontianak di ujung barat ibukota Kalimantan Barat, dan Putussibau ibukota Kabupaten Kapuas Hulu, bagian dari Kalimantan Barat, yang berada di jantung Pulau Kalimantan.
Banjarmasin ibunegeri Kalimantan Selatan, kota dengan penduduk mencapai 1 juta jiwa, kota paling padat di Tanah Borneo.
Di Putussibau bertemu perbatasan ketiga provinsi, bahkan negara bagian Sabah dan Sarawak dari Malaysia pun dekat dari kabupaten yang sebagian besar alamnya masih hutan rimba itu.
Saul memaparkan, Garuda menerbangi rute Balikpapan-Pontianak via Palangkaraya itu sekali sehari mulai 1 November 2014. Begitu pula dengan rute Pontianak-Putussibau yang bisa disebut lanjutan dari penerbangan Balikpapan-Pontianak.
Rute Balikpapan-Palangkaraya-Pontianak-Putussibau, Garuda menggunakan 3 buah pesawat ATR 72-600 sekaligus, yaitu dengan nomor penerbangan GA 7522, GA 7524, dan GA 7525. Pesawat ini berkapasitas 70 tempat duduk yang seluruhnya ekonomi.
Pesawat GA 7522 berangkat dari Balikpapan pukul 08.30 Wita dan tiba di Palangkaraya pukul 08.30 WIB, kemudian melanjutkan ke Pontianak pukul 09.00 untuk tiba pukul 10.25 WIB.
Penerbangan dilanjutkan dengan GA 7524 ke Putussibau mulai pukul 10.55 dan tiba di Putussibau pukul 11.55. Pontianak dan Putussibau berada pada satu garis sepanjang lebih kurang 600 km. Kedua kota dibelah Sungai Kapuas.
Untuk penerbangan sebaliknya, dari pukul 12.25 dari Putussibau ke Pontianak digunakan GA 7525, tiba pukul 13.30 WIB, dan segera dilanjutkan ke Palangkaraya mulai pukul 14.00, tiba pukul 15.25 di Bandara Tjilik Riwut, Palangkaraya.
"Baru kemudian terbang ke Balikpapan pukul 15.55 untuk tiba 17.55 di Sepinggan, Balikpapan," papar Saul.
Pewarta: Novi Abdi
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014