Jakarta (ANTARA News) - Kekayaan Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro tercatat Rp6,26 miliar dan 13.776 dolar AS menurut Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang disampaikan pada 15 April 2011, saat dia menjabat sebagai Kepala Badan Kebijakan Fiskal.
Menurut laporan itu, kekayaan Bambang antara lain meliputi harta tidak bergerak berupa tanah dan bangunan senilai Rp5,86 miliar di dua lokasi Jakarta Selatan dan Jakarta Pusat.
Selain itu dia juga memiliki harta bergerak berupa mobil merek Chevrolet Captiva dengan nilai Rp193 juta dan logam mulia sejumlah Rp75 juta.
Ia juga tercatat memiliki surat berharga senilai Rp21,196 juta ditambah giro dan setara kas lain Rp1,73 miliar dan 13.776 dolar AS. Namun Bambang tercatat punya utang Rp1,62 miliar.
Setelah menjabat sebagai Kepala Badan Kebijakan Fiskal, pada 1 Oktober 2013 Bambang dilantik menjadi Wakil Menteri Keuangan II namun dia tidak menyerahkan LHKPN setelah jabatannya naik.
Pewarta: Desca Lidya Natalia
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2014