Jakarta (ANTARA News) - Nama pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi tidak masuk dalam kandidat menteri dalam kabinet Presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla.

"Alhamdullilah tidak ada satupun nama pimpinan yang masuk ke situ sehingga kami bisa lebih leluasa," kata Juru Bicara KPK, Johan Budi, di Jakarta, Selasa.

Pada Minggu (19/10) Jokowi dan empat orang pimpinan KPK bertemu di gedung KPK untuk menyerahkan hasil penelusuran nama-nama calon menteri yang sudah diserahkan oleh tim transisi pada Jumat (17/10).

Nama ketua KPK Abraham Samad sebelumnya juga disebut-sebut masuk dalam kabinet Jokowi untuk mendudki jabatan Jaksa Agung.

"Ya ini info yang disampaikan ke saya. Saya tidak tahu kalau Pak Jokowi masih ada juga nama-nama yang disimpan dan tidak disampaikan ke KPK," ungkap Johan.

Namun Johan menegaskan bahwa Jokowi sudah mendapat informasi awal mengenai rekam jejak kandidat para menterinya. (Baca juga: Kabinet Jokowi diumumkan secepatnya)


Pewarta: Desca Lidya Natalia
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2014