Biasanya konten itu tidak terlalu dominan, karena kebanyakan lebih ke fungsi pencarian umum dan bisnis
Jakarta (ANTARA News) - Tren pengguna Opera Mini di Indonesia khususnya untuk konten bertemakan politik, hukum, dan pemerintahan menjadi topik utama yang diakses 59 persen pengguna selama kurun waktu Juli 2013--Juli 2014.
Hal itu diungkapkan oleh Manajer Komunikasi Indonesia Opera Software, Agnes Agastia.
"Memang 2013--2014 ini kan ramai dengan urusan politik, ada Pemilu Legislatif dan Presiden, itu berdampak terhadap tren pengguna Opera Mini untuk pengguna yang mengakses ke konten terkait politik, hukum, dan pemerintahan mendominasi hingga 59 persen," kata Agnes di Jakarta, Kamis.
Agnes menuturkan sebagian besar dari akses konten tersebut berbentuk situs-situs berita yang berkaitan dengan tiga kategori tadi.
"Biasanya konten itu tidak terlalu dominan, karena kebanyakan lebih ke fungsi pencarian umum dan bisnis--yang dalam periode ini hanya berkontribusi sebanyak 22 persen dan 17 persen," katanya.
Sementara itu, tren unik juga terjadi terhadap akses forum diskusi dan komunitas lokal yang mengalami peningkatan siginifkan selama periode tersebut.
"Misalnya Kompasiana dan Kaskus, masing-masing mengalami peningkatan aktivitas kunjungan hingga masing-masing 102 persen dan 86 persen," ujar Agnes.
Data ini meperlihatkan partisipasi publik dalam keramaian politik mengambil bentuk yang berbeda, pungkasnya.
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2014