Surabaya (ANTARA News) - Sejumlah peserta lomba balap sepeda "International Tour de Banyuwangi Ijen" sudah berdatangan di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, untuk menjalani persiapan menghadapi balapan pada 16-19 Oktober 2014.
"Beberapa tim dari mancanegara dan pebalapnya sudah datang, begitu juga peserta lokal. Selain itu, para wisatawan dan penggemar balap sepeda juga mulai hadir untuk menyaksikan balapan tahunan tersebut, sehingga hotel-hotel hampir semuanya penuh," kata Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas melalui surat elektronik kepada Antara di Surabaya, Selasa malam.
Peserta asing tim kontinental yang sudah mendarat di Banyuwangi, salah satunya Aisan Racing Team yang membawa lima pebalapnya, masing-masing Ayabe Takeyaki, Nakajima Yasuharu, Fukuda Shimpei, Khomori Ryohei, dan Nakane Hideto.
Sedangkan Pishgaman Yazd Cycling Iran, Tabriz Petrochemical Iran, Matrix Powertag Jepang, Singha Infinite Cycling Thailand, TSR Continental Iran, Pegasus Continental Cycling Indonesia, Timnas Malaysia dan Denmark dijadwalkan tiba pada Rabu (15/10) pagi.
Pebalap yang sudah datang lebih dulu terlihat melakukan pemanasan di area sekitar tempat mereka menginap dan memeriksa sepeda-sepeda yang akan dipakai beradu kecepatan.
Ketua Panitia Lomba ITdBI 2014 Guntur Priambodo mengatakan balapan tahun ini sama dengan pelaksanaan 2013 yang melombakan sebanyak empat etape dengan total jarak tempuh sejauh 622,9 kilometer.
"Untuk memperkuat konsep sport-tourism, rute yang dilalui para pebalap adalah rute yang sekaligus bisa mempromosikan daerah tujuan wisata di Banyuwangi. Ada sekitar 20 lokasi tujuan wisata yang dilewati, antara lain Pantai Pulau Merah, Kawah Ijen, Gua Maria, dan agrotourism Kalibendo," kata Guntur.
Balapan Tour de Ijen yang sudah masuk agenda rutin Persatuan Balap Sepeda Internasional Internasional (UCI), diikuti 14 tim asing dan enam tim dalam negeri. Sedangkan pebalap yang ambil bagian dan memperkuat tim tersebut berasal dari 20 negara, seperti Perancis, Kanada, Amerika Serikat, Jepang, Thailand, Iran, Spanyol, Malaysia, Filipina, Australia, Belanda, Brunei Darussalam, Denmark, Rusia, Uni Emirat Arab, Moldova, Maroko, Argentina, dan Indonesia.
"Dibanding tahun 2013, balapan tahun ini pesertanya meningkat. Sebelumnya diikuti 12 tim asing dan enam tim asal Indonesia. Bahkan, pebalapnya lengkap lima benua hadir," tambahnya.
Adapun tim kontinental yang ambil bagian adalah Aisan Racing (Jepang), Tabriz Petrochemical, TSR Continental, Pishgaman Yazd (ketiganya dari Iran), Matrix Powertag (Jepang), Singha Infinite Cycling Team (Thailand), Pegasus Continental Cycling (Indonesia), dan Team 7 Eleven Road Bike (Filipina).
Sementara dari jajaran tim lokal terdapat Banyuwangi Road Cycling Club, United Bike Kencana (UBK), Polygon Sweet Nice, CCC Jakarta, dan Pessel Sumatera Barat.
Pada balapan tahun ini, juara bertahan Tabriz kembali menjadi salah satu unggulan dan membawa sejumlah pebalap terbaiknya, antara lain Ghader Mizbani (juara TdEJ 2014) dan Mirsamad Pourseyedigolakhour (juara Tour de Ijen 2013).
(D010/F002)
Pewarta: Didik Kusbiantoro
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014