Paris (ANTARA News) - Striker Prancis Djibril Cisse, yang patah tulang kakinya lima bulan lalu, yakin pekan depan dia akan kembali beraksi bersama Olympique Marseille.
Mantan pemain AJ Auxerreitu, yang dipinjamkan kepada klub Provence oleh Liverpool, berharap akan mampu membawa Marseille kembali ke puncak liga utama.
"Saya akan kembali ke sepakbola kompetitif mulai pertengahan November," kata pemain berusia 25 tahun itu kepada mingguan France Football Selasa.
Cisse, yang masuk dalam tim Prancis untuk final Piala Dunia di Jerman, patah tulang kakinya dalam pertandingan pemanasan internasional lawan Cina 7 Juni di St Etienne.
"Saya tidak pernah sangsi bahwa saya akan kembali," kata Cisse merujuk pada cedera sama yang dialaminya bersama Liverpool lawan
Blackburn Rovers dua tahun lalu.
"Saya ingin membawa kembali Marseille setinggi mungkin, kendati saya tidak bermain mulai awal musim. Saya tahu bahwa saya akan kembali ke penampilan terbaik saya.
"Setelah cedera saya yang pertama, perlu waktu satu bulan untuk kembali ke puncak. Kali ini juga akan sama," tambahnya.
"Saya akan membawa sesuatu, mencoba sesuatu yang orang tidak selamanya paham."
Marseille terperosok ke urutan enam dalam liga setelah kalah tiga kali beruntun.
Cisse, yanbg mencetak sembilan gol dalam 30 pertandingan untuk Prancis, menjadi pencetak gol terbanyak liga 1 pada 2002 dan 2004 masing-masing dengan 22 dan 26 gol, demikian Reuters.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006