Kesepakatan tripartit atas pertanian kontrak ini adalah yang pertama di Vietnam


HO CHI MINH CITY, Vietnam, 7 Oktober 2014 (ANTARA/PRNewswire) -- PepsiCo Foods Vietnam Company (PFVC) hari ini mengumumkan telah menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) yang pertama di Vietnam dengan Departemen Pertanian dan Pembangunan Pedesaan (DARD) dan Kerjasama Petani Phivang (PCF) Vietnam untuk memperkenalkan model pertanian kentang kontrak berkesinambungan di Vietnam. Kesepakatan ini akan memberikan manfaat yang signifikan bagi sekitar 50 petani berskala kecil di Provinsi Lam Dong, Vietnam.

Sebagai bagian dari MoU ini, PFVC akan menyetujui harga tetap untuk pembelian kentang dari PCF pada tiap awal musim tanam. Hal ini menjamin para petani telah memiliki pembeli tetap kentang mereka dengan harga yang tidak tergantung pada fluktuasi pasar. DARD akan menyediakan bantuan finansial bagi para anggota koperasi untuk membeli benih kentang dan berbagai kebutuhan pertanian lainnya untuk menghadapi musim tanam. Pada akhirnya, PCF akan menyatukan para petani untuk negosiasi kontrak dengan PepsiCo yang saling bermanfaat bagi kedua belah pihak dan stabil dan menyediakan forum bagi para petani untuk saling bertukar teknik bercocok tanam.

Selain itu, PFVC juga akan menyediakan bantuan agronomi secara teknis bagi para petani dengan membagi praktik-praktik terbaik guna meningkatkan kualitas hasil panen, menghemat air, dan mewujudkan pertanian yang berkesinambungan. PFVC memiliki rekam jejak yang teruji di dalam membantu para petani di Vietnam mewujudkan siklus panen menjadi lebih produktif. Antara tahun 2011 dan 2014, PFVC menyediaan dukungan agronomi kepada para petani mereka sehingga memungkinkan mereka untuk menggandakan hasil panen rata-rata mereka.

"PepsiCo adalah salah satu perusahaan agrikultur terbesar di dunia. Setiap tahunnya, kami membeli lebih dari empat juta ton kentang dari ribuan petani lokal di seluruh dunia, dan kesuksesan kami tergantung dari pengamanan rantai pasokan berkesinambungan untuk bahan baku utama kami," ujar Huy Nguyen Duc, General Manager PepsiCo Foods Vietnam Company. "Bersama dengan para mitra kami, DARD dan PCF, kami ingin memanfaatkan pengalaman dan kapabilitas gabungan kami untuk bekerjasama dengan para petani kentang Vietnam dan untuk memainkan peran penting dalam kesuksesan model pertanian kontrak berkesinambungan di seluruh Vietnam."

"Departemen Pertanian dan Pembangunan Pedesaan yakin kalau kesepakatan ini bermanfaat bagi seluruh pihak. Para petani Phivang mendapatkan jaminan harga tetap untuk kentang-kentang mereka yang tidak tunduk pada fluktuasi pasar dan PepsiCo akan memperoleh pasokan kentang yang stabil," ungkap Mr. Chau, Deputi Direktur Departemen Pertanian dan Pembangunan Pedesaan. "Rencana kami ialah untuk mengimplementasikan kembali model pertanian semacam ini di seluruh Provinsi Lam Dong demi menjamin produksi kentang dan sayuran lainnya yang berkesinambungan, dan untuk menyediakan ketahanan dan keamanan ekonomi bagi para petani dalam menghadapi fluktuasi harga."

PepsiCo berkomitmen untuk berinvestasi dalam masa depan yang lebih sehat untuk umat manusia dan untuk planet bumi, salah satunya dengan cara menghormati, mendukung, dan berinvestasi pada masyarakat lokal dimana perusahaan ini beroperasi. PepsiCo menyebut komitmen ini dengan "Kinerja yang Berorientasi Tujuan."

PepsiCo adalah anggota aktif dari inisiatif "Grow Asia" Forum Ekonomi Dunia dan "New Vision for Agriculture". "Grow Asia" adalah sebuah inisiatif multi pemangku kepentingan yang mendorong terwujudnya pertumbuhan pertanian yang inklusif dan berkesinambungan, khususnya yang berkonsentrasi pada pengambangan petani berskala kecil, ketahanan pangan, dan kesinambungan lingkungan pertanian. PFVC memimpin kelompok kerja buah dan sayuran "Grow Asia" di Vietnam. Melalui kelompok ini, PFVC telah dapat memperkenalkan petani-petani mereka degnan praktik-praktik terbaik untuk meningkatkan hasil panen dan kualitas kentang mereka secara berkesinambungan.

Tentang PepsiCo
Produk-produk PepsiCo dinikmati oleh konsumen-konsumen satu miliar kali dalam sehari di lebih dari 200 negara dan wilayah di seluruh dunia. Total pemasukan bersih PepsiCo tahun 2013 mencapai lebih dari 66 miliar dolar, dengan kontribusi utama dari portofolio produk-produk makanan dan minuman yang meliputi Frito-Lay, Gatorade, Pepsi-Cola, Quaker, dan Tropicana. Portofolio produk PepsiCo meliputi berbagai produk makanan dan minuman terkemuka, termasuk 22 produk yang menghasilkan lebih dari satu miliar dolar dari tiap penjualan ritel tahunan.

PepsiCo menganut prinsip Kinerja yang Berorientasi Tujuan -- tujuan kami ialah untuk mewujudkan performa finansial teratas sekaligus menciptakan pertumbuhan berkesinambungan bagi nilai pemegang saham. Dalam praktiknya, PepsiCo menganut prinsip Kinerja yang Berorientasi Tujuan memiliki arti menyediakan beragam produk makanan dan minuman dari suguhan hingga makanan sehat; mencari cara inovatif untuk meminimalisir dampak yang ditimbulkan oleh kami terhadap lingkungan dan menghemat anggaran operasional kami; menyediakan lingkungan kerja yang aman dan inklusif untuk para karyawan kami di seluruh dunia; dan menghormati, mendukung, dan berinvestasi pada masyarakat lokal dimana kami beroperasi. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.pepsico.com.

Kontak:

Ben Eavis
Office: +65-6361-9212
Email: ben.eavis@pepsico.com

Foto - http://photos.prnasia.com/prnh/20141003/8521405779

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2014