400 sapi dan 1.500 dombaBandung (ANTARA News) - Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) menyebarkan 1.900 hewan kurban terdiri atas 400 ekor sapi dan 1.500 domba ke berbagai daerah kota/kabupaten yang membutuhkan hewan kurban.
"Ada 400 sapi dan 1.500 domba. Semua tidak hanya di Bandung tapi dibagi ke berbagai tempat," kata Gubernur Jabar, Ahmad Heryawan, usai sholat Idul Adha, di Bandung, Minggu.
Ia menuturkan, hewan kurban yang dibagikan itu adalah bentuk kepedulian kalangan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemprov Jabar yang mampu untuk beribadah kurban.
Hewan kurban itu, kata gubernur, penyembelihannya tidak hanya di Bandung, tetapi dikirim juga ke daerah-daerah terpencil di Jabar yang dinilai membutuhkan daging untuk dikonsumsi.
"Di kota juga sama butuh daging untuk kebutuhan gizi, tapi di daerah terpencil lebih membutuhkan untuk mengonsumsi makanan bergizi," kata dia.
Sementara itu, Gubernur Jabar sendiri berkurban satu ekor sapi jenis Simmental kepada panitia kurban Masjid Agung Bandung.
Keluarga Ahmad Heryawan menyiapkan total 20 ekor sapi dan 12 domba untuk kurban, sebanyak dua sapi dan 12 domba di antaranya disembelih di Pakuan rumah dinas gubernur.
Pewarta: Feri Purnama
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2014