Jakarta (ANTARA News) - Bursa Efek Surabaya (BES), mulai sesi pagi perdagangan hari ini, menghentikan sementara perdagangan (suspend) atas saham PT Steady Safe Tbk (SAFE) sebuah perusahaan transportasi terkenal di Indonesia. Menurut Kadiv Perdagangan Saham dan Derivatif BES, Saptono Adi Junarso, di Jakarta, sanksi penghentian sementara perdagangan terhadap saham Steady Safe diberlakukan karena perusahaan itu hingga kini belum membayar biaya pencatatan tahunan. "Suspensi tersebut terkait belum terpenuhinya kewajiban perseroan untuk membayar biaya pencatatan tahunan. Meskipun BES telah memberikan surat peringatan tertulis ketiga, namun ternyata tidak mendapat respon perseroan," katanya. Steady Safe merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa transportasi darat yang mengoperasikan armada bus dan taxi.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006