Chicago (ANTARA News) - Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange pada dasarnya tidak berubah pada Kamis (Jumat pagi WIB), karena informasi bervariasi.

Kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman Desember turun tipis 0,4 dolar AS, atau 0,03 persen, menjadi menetap di 1.215,1 dolar AS per ounce, lapor Xinhua.

Seperti yang diperkirakan, Bank Sentral Eropa (ECB) mempertahankan suku bunganya tidak berubah pada pertemuan di Naples, Italia, Kamis, dengan suku bunga pinjaman utama pada 0,05 persen dan suku bunga deposito pada minus 0,2 persen. Akibatnya, euro sedikit berubah dan saham-saham Eropa lebih lanjut memperpanjang penurunan mereka.

Departemen Tenaga Kerja AS pada Kamis melaporkan jumlah orang yang mengajukan tunjangan pengangguran baru turun 8.000 menjadi 287.000 pada minggu terakhir September, bertahan di bawah batas penting 300.000 selama tiga minggu berturut-turut. Ini adalah tanda bahwa PHK tetap rendah dan pasar tenaga kerja terus membaik di AS.

Meskipun penjualan koin emas yang kuat di Amerika Serikat dan Australia telah menyediakan beberapa dukungan untuk emas, mereka tidak cukup untuk membuat untuk arus keluar dari ETF emas pada September, data bulanan terbesar sejak Desember, analis pasar mengatakan. Namun demikian, berkat kenaikan pada Rabu, emas berhasil di atas terendah sembilan bulan pada Kamis.

Perak untuk pengiriman Desember turun 21,2 sen, atau 1,23 persen, menjadi ditutup pada 17,047 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman Januari kehilangan 19,2 dolar AS, atau 1,49 persen, menjadi ditutup pada 1.270,4 dolar AS per ounce.


Penerjemah: Apep Suhendar

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014