Makkah (ANTARA News) - Bukan hanya rombongan haji biasa, rombongan Amirul Hajj Indonesia Lukman Hakim Syaifuddin pun terpisah saat melakukan umroh di Masjidil Haram karena padatnya jamaah yang beribadah.
"Setelah selesai, sebagian masih cari-cari karena rombongan terpisah," kata Lukman Hakim yang juga Menteri Agama setibanya di Kantor Urusan Haji Daerah Kerja Makkah, Jumat siang, sekitar pukul 14.30 waktu setempat.
Lukman Hakim yang masih menggunakan baju ihram mengatakan bahwa kondisi Masjidil Haram pada hari Jumat sangat padat. Hal itu, kata dia, mungkin karena orang ingin tawaf dan dilanjutkan dengan sholat Jumat.
Lukman Hakim mengatakan, ia bersama rombongan berangkat dari Jeddah pukul 07.30 waktu setempat, bersama dengan anggota Amirul Haj lainnya seperti Din Syamsuddin dan Yunahar Ilyas.
Menurut catatan, rombongan amirul haj lainnya antara lain Ali Ghufron Mukti, KH Malik Madani, Ahmad Gunaryo, Habib Ali bin Muhammad Al Jufri, KH Amal Fathullah Zakarsyi, Lukman Hakim Hasibuan, Mohammad Imam Azis, Nur Endrayanto, dan Syamsuddin.
Setelah Menag, kemudian baru datang dua anggota rombongan lainnya. Selanjutnya pukul 15.00 rombongan besar baru tiba.
Menurut rencana, pada hari ini Amirul Haj akan melakukan rapat persiapan Armina (Arafah, Muzdalifah dan Mina) dengan jajaran Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH). Setelah rapat, Menteri dan rombongan akan melukan tes makanan yang akan disajikan di Armina di suatu hotel di Makkah.
Pada malam hari, Menteri dijadwalkan bertemu muassasah atau pihak swasta Arab Saudi yang menangani jamaah Indonesia selama di Arab Saudi.
Nantinya Amirul Haj akan memimpin khotbah wukuf di Padang Arafah pada 9 Zulhijjah 1435 Hijriah atau 3 Oktober 2014.(*)
Pewarta: Unggul Tri Ratomo
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014