Jakarta (ANTARA News) - Jerome Boateng membawa Muenchen unggul 1-0 atas lawannya Manchester City di Liga Champions berkat gol telatnya menit 90, di Allianz-Arena, Kamis (18/9), WIB waktu setempat.
Muenchen bermain cepat sejak menit pertama. Buktinya ketika Lewandowski sudah berada di kotak pinalti City dan berhadapan satu lawan satu dengan kiper Joe Hart. Tendangannya bisa dihalau Hart, kemudian bola yang bergulir jatuh di kaki Mueller, tetapi tendangannya terkena jaring.
Bayern kembali menekan. Lahm bergerak dari kanan dan melihat Lewandowski, tetapi lini belakang City mampu menjerat Lewandowski di posisi offside.
Menit 14 City ganti menyerang lewat Silva yang mencoba memberi umpan ke Dzeko, tetapi bola lebih dekat ke Manuel Neuer.
Serangan dilancarkan kedua tim, tetapi hingga pluit tanda turun minum dibunyikan skor tetap 0-0.
Babak kedua, Kompany harus bekerja keras membuang bola dari tendangan Lewandowski, tetapi bola masih arena pinalti. Muller mencoba untuk mengambil kesempatan itu tetapi Hart mematahkannya.
Menit 86, Alaba mencoba peruntungan menendang dari luar kotak pinalti, mengincar sisi kiri gawang Hart, tetapi masih melebar.
Empat menit berselang, Boateng membuat suporter tuan rumah bergemuruh dengan tendangannya yang tak bisa dihalau Hart.
Aguero hampir menyamakan kedudukan City tetapi tendangan melebar.
Berikut susunan pemain kedua tim seperti dilansir di uefa.com.
Bayern Muenchen: Manuel Neuer, Medhi Benatia, Rafinha, Jerome Boateng, Juan Bernat, Xabi Alonso, Philipp Lahm, David Alaba, Robert Lewandowski, Mario Gotze, Thomas Muller.
Manchester City: Joe Hart, Bacary Sagna, Vincent Kompany, Gael Clichy, Martin Demichelis, Samir Nasri, Jesus Navas, David Silva, Fernandinho, Yaya Toure, Edin Dzeko.(*)
Penerjemah: Okta Antikasari
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014