Jakarta (ANTARA News) - Lenovo Indonesia baru-baru ini menghadirkan produk terbarunya Tablet ThinkPad 10, yang menyasar para pengguna bisnis di Indonesia. Produk ini diklaim menawarkan fleksibilitas bagi penggunanya.
"Kita melihat tren user saat ini yang menggunakan tablet semakin banyak. Hanya saja, banyak tablet yang digunakan untuk bisnis saat ini, fitur tablet tidak support (mendukung) untuk pengguna bisnis," ujar Technical Manager Lenovo Indonesia, Azis Wonosari, dalam media look, di Jakarta, Selasa.
Meski demikian, tablet 10 ini tidak melulu digunakan untuk bisnis user.
Azis mengungkapkan, tablet yang memiliki ukuran layar 10 inci ini didesain multimode. Pengguna dapat berkreasi dengan empat mode yang fleksibel, yakni Tablet, Stand, Laptop dan Desktop.
Menurut dia, ketika terhubung ke ThinkPad Tablet Dock opsional atau docking station USB 3.0, pengguna dapat menambahkan layar eksternal, mouse dan keyboard, baik yang jenis Compact Bluetooth maupun Keyboard Ultrabook ThinkPad 10 ukuran penuh yang dapat dipasang secara langsung.
",...user bisa menggunakan keyboard dan mouse yang sama seperti yang digunakan pada PC," kata Azis.
Menurut dia, untuk keperluan bisnis, tablet 10 ini dilengkapi pena digitizer yang menghasilkan penulisan akurat, sistem operasi Windows 8.1 yang mencakup 64-bit, prosesor Intel Atom Z3795 SoC Quad Core, memori hingga 4GB, penyimpanan hingga 128GB dan ketahanan baterai sampai 10 jam.
Dia melanjutkan, tablet ini didukung kemampuan PC yang dua kali lebih baik dari tablet sebelumnya, kemudian support multi thread dan grafik empat kali lebih baik dari yang sebelumnya.
Soal konektivitas, lanjut Azis, tablet ini didukung koneksi 3G dan 4G. Hanya saja, karena koneksi 4G belum tersedia di Indonesia, maka pihak Lenovo sementara ini baru menghadirkan tablet 10 yang mendukung 3G saja.
Selain itu, ThinkPad 10 juga dilengkapi tiga fitur keamanan, yakni fingerprint reader, TPM dan smartcard reader. Tablet ini dilengkapi juga dengan kamera depan 2MP dan belakang 8MP.
Azis mengungkapkan, dari desain, produk tablet terbaru Lenovo ini terbuat dari bahan aluminium yang dilengkapi gorilla glass untuk melindungi layar dari goresan.
Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Marketing Communications Manager, Fransisca Maya, mengungkapkan, tablet terbaru Lenovo ini tersedia dengan harga US$ 799 dan bisa didapatkan melalui Lenovo Authorized Business Partners di seluruh Indonesia.
"Produknya sudah tersedia sekitar bulan-bulan lalu yang memang peruntukannya untuk pengguna bisnis," katanya.
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2014