Terus melakukan pembenahan dan pemantapan baik dalam menyerang maupun bertahan sebagai sebuah kesatuanJakarta (ANTARA News) - Pelatih Tim Nasional Indonesia U-19 Indra Sjafri mengaku belum mengetahui kekuatan Atletico Madrid B yang akan dihadapi tim asuhannya dalam tur Eropa di Madrid, Selasa malam WIB.
"Secara detail kami belum tahu persis kekuatan lawan, namun untuk gaya sepak bola Spanyol kami sedikit banyak cukup paham," katanya dalam rekaman wawancara yang diterima ANTARA dari promotor Timnas U-19 Nine Sport Inc, Selasa.
Dia mengatakan tidak akan mengubah pola latihan dan terus melakukan pembenahan kekompakan kerjasama antar lini.
"Terus melakukan pembenahan dan pemantapan baik dalam menyerang maupun bertahan sebagai sebuah kesatuan," katanya.
Jelang pertandingan melawan tim junior juara Liga Spanyol itu Indra berharap tim lawan dapat menampilkan permainan terbaiknya.
"Yang penting mereka bisa tampil maksimal, agar kami dapat mengambil pelajaran," katanya.
Mengenai langkah Atletico Madrid B yang mengajak diskusi staf kepelatihan timnas untuk bersama-sama melakukan evaluasi usai bertanding, Indra menaruh penghargaan.
"Tentu sangat baik, langka memang pertandingan yang dilakukan ada evaluasinya," katanya.
Dia pun berharap evaluasi tersebut akan berdampak positif bagi timnas untuk meningkatkan kemampuan dan performa di lapangan.
"Tentu berdampak positif bagi kami dan pasti akan kami diskusikan apa yang terjadi dalam pertandingan," katanya.
Pewarta: Akbar Nugroho Gumay
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2014