"Tas ini merupakan karya kreatif kelompok UKM Eks Cost Bag yang memanfaatkan barang bekas pakai menjadi barang bermanfaat," kata sales assistant UKM Gallery Edi Supriyadi di kompleks SME Tower, Jakarta, Jumat.
Produk-produk yang disajikan terdiri dari berbagai macam jenis dan ukuran, di antaranya tas selempang, tas laptop dan dompet wanita.
"Walaupun terbuat dari kaleng bekas namun tas ini dijamin steril," seloroh Edi.
Selain itu, acara yang berlangsung dari 5 hingga 21 September itu juga menampilkan tas-tas yang terbuat dari celana jins bekas dan kertas bekas.
Salah satunya tas bermerk Versace Jeans Signature. Tas berwarna coklat ini masih dilengkapi saku celana jins di bagian belakangnya dan resleting di bagian depannya.
Selain dari Jakarta, barang-barang yang ditampilkan di acara ini juga berasal dari berbagai daerah seperti Bali.
Salah satunya tas berwarna putih yang dihiasi motif penari Pulau Dewata.
Pengunjung yang mendatangi gelaran ini mengaku puas dengan barang yang ditampilkan dan diskon yang ditawarkan.
"Barang-barangnya unik, kayaknya jarang ada di tempat lain, harganya juga bersahabat," kata Hartati Sihombing (32), pengunjung asal Depok.
Hartati yang datang bersama teman-temannya itu berharap agar barang-barang hasil daur ulang seperti itu makin banyak ditampilkan agar memicu kreatifitas masyarakat.
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014