Jakarta (ANTARA News) - Cabang tinju belum bisa mematok target medali pada ajang Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan mendatang, menyusul belum berlangsungnya "drawing" (undian) penentuan calon lawan.

"Kami belum bisa menyebutkan, nanti di Incheon setelah diadakan drawing, kami baru bisa memperkirakan bakal melaju sampai dimana di Asian Games nanti, apakah tersingkir awal atau sampai final," kata I Gusti Made Adi Swandana, pelatih tinju amatir yang akan menangani atlet pelatnas tinju Indonesia di Korsel di Jakarta, Jumat.

Pada Asian Games 2014, PB Pertina sebagai induk organisasi olahraga tinju amatir Indonesia menurunkan Cornelis Kwangu yang akan turun di kelas terbang layang 49 kg dan Julio Bria di kelas terbang 52 kg.

"Atlet akan berangkat 20 September karena tanggal 24 September mereka akan mulai bertanding hingga 3 Oktober," kata Adi Swadana.

Ditanya tentang persiapan atau latihan sebelum menuju Incheon, palatih pelatnas tinju itu mengatakan, saat ini hanya dilakukan perbaikan terhadap yang kurang pada atlet, dan lebih sedikit memoles teknik dan strategi bertanding mereka.

"Saat ini atlet terus mengasah kecepatan, kelincahan dan kelenturan serta kekuatan, teknik dan strategi bertanding juga sedikit ditingkatkan," katanya sambil mengatakan bahwa kondisi dua petinjunya itu benar-benar dalam kondisi fit untuk bertanding.

Disinggung tentang ujicoba yang telah dilakukan terakhir ini di Taiwan, Adi Swadana mengatakan, hasil di Taiwan Open pada Agustus lalu yang menjadi ujicoba cukup memuaskan.

"Corneilus di Tawian lalu meraih medali perak dan Julio perunggu, itu hasil yang cukup menggembirakan, setelah pada SEA Games tahun lalu di Myanmar Cornelius juga meraih perak," katanya.

Dikatakannya, untuk mengantisipasi udara dingin yang ada di Korea nantinya, atlet tinju Indonesia itu telah dipersiapkan dengan berlatih berendam di air es.

"Cuaca di Korea nanti juga tidak terlalu dingin sekali, tapi atlet juga telah melakukan latihan berendam dengan es," tambahnya.

Pelatih yang juga mantan petinju itu menyatakan sedikit ganjalan dengan belum turunnya bantuan peralatan dari pemerintah.

"Sampai saat ini bantuan untuk peralatan belum ada, tapi kami tetap bisa melakukan dengan peralatan yang ada, dan juga kebetulan Pertina juga telah memberikan sarung tinju," katanya.

(A020/A008)

Pewarta: Aris Budiman
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014