Jakarta (ANTARA News) - Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia Sudi Silalahi mengatakan pelelangan kendaraan untuk menteri atau pejabat setingkat menteri telah berjalan dengan transparan serta mengikuti peraturan perundangan-undangan.
"Anggarannya transparan dan juga dengan persetujuan dewan," katanya setelah mengikuti acara Peresmian Pusat Kesehatan Ibu dan Anak di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta, Selasa.
Dalam surat lelang Peng-03/PPBJ-PKPMPSM/08/2014 yang dikeluarkan oleh Sekretariat Negara menyatakan terkait dengan pekerjaa pengadaan kendaraan menteri atau setingkat.
Dalam surat tersebut, PT Mercedes Benz Indonesia dinyatakan sebagai pemenang tender pengadaan kendaraan menteri/pejabat setingkat menteri dengan nilai lelang Rp91,94 miliar.
Sudi menyebutkan salah satu pertimbangan dalam penentuan produk lelang tersebut adalah adanya jaminan perawatan selama lima tahun dan harga yang lebih murah.
Pewarta: Muhammad Razi Rahman
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2014