London (ANTARA News) - Ratu Inggris, Elizabeth, membatalkan rencana untuk membuka stadion baru Arsenal, Stadion Emirat, hari Kamis karena keseleo urat di punggungnya. Ken Friar, sekretaris klub Arsenal sejak lama dan salah seorang dari pasukan penggerak di belakang pembangunan stadion bertempat duduk 60.000 itu di London utara, membenarkan kepada Sky Sport News bahwa Ratu telah membatalkan kunjungan tersebut. "Ratu mengalami cedera di punggungnya dan tidak dapat bersama kita. Tetapi, Pangeran Phillip masih akan datang," katanya dikutip Reuters. Seorang jurubicara di Buckingham Palace mengatakan "tidak ada yang perlu dicemaskan" pada Ratu berusia 80 tahun itu, yang baru saja kembali dari perjalanan ke tiga negara, yakni tiga negara Baltik. Ratu Elizabeth dijadwalkan bertemu dengan pelatih Arsenal, Arsene Wenger dan kapten Thierry Henry saat meninjau lapangan tersebut. Arsenal mulai bermain di stadion baru mereka bulan Juli dengan pertandingan pembukaan melawan Ajax Amsterdam setelah meninggalkan lapangan lama mereka di Hinghbury pada akhir musim lalu. Mereka pindah ke stadion lama itu tahun 1913 setelah memulai kehidupan di London selatan. Klub tersebut didirikan oleh para pekerja di the Royal Arsenal tahun 1886 dan setelah semula menggunakan nama Dial Square yang diambil dari nama salah satu bengkel di sana, kemudian dikenal sebagai Royal Arsenal dari 1886 hingga 1891.(*)
Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2006