Jakarta (ANTARA News) - JKT48 meluncurkan single ketujuh yang berjudul "Papan Penanda Isi Hati" di waktu yang bersamaan dengan AKB48, di salah satu mall di Jakarta, Rabu, (27/8).

Dalam single-nya yang ketujuh ini, JKT48 bercerita tentang seseorang yang terkadang tak bisa mengungkapkan isi hatinya.

"Single ketujuh JKT48 berjudul "Papan Penanda Isi Hati", idenya tentang isi hati seseorang yang terkadang tak bisa terungkap atau diomongin langsung. Jadi di lagu ini kita ngajak orang yang tak berani ngomong dan menuliskan lewat papan," kata Shania Junianatha center JKT48 pada Rabu, (27/8).

Sementara pada kostum, JKT48 memilih untuk mengenakan gaun berwarna kuning dan hijau dengan hiasan warna-warni untuk single terbarunya.

"Kami selalu mencari inovasi baru biar fans tidak bosen dan tetap suka sama kita. Dan yang tidak kenal bisa lebih seneng dengan kita. Kita juga terinspirasi dengan kostum AKB48 yang meriah dan kami juga tidak mau kalah," kata Shania lagi.

Member terpilih untuk mendendangkan single ketujuh ini, yakitu Beby Chaesara, Cindy Yuvia, Devi Kinal Putri, Haruka Nakagawa, Jessica Vania, Jessica Veranda, Melody Nurramdhani, Nabilah Ratna, Ratu Vienny, Rezky Wiranti, Rina Chikano, Riskha Fairunissa, Shania Junianatha (center), Shinta Naomi, Thalia, dan Thalia Ivanka.

Shania yang ditunjuk sebagai center mengaku penasaran sekaligus senang.

"Bersyukur jadi center karena kita selalu penasaran gimana rasanya jadi center. Menjadi center tidak gampang ada tanggung jawab," kata Shania. Tapi kami semua ingin menjalani yang terbaik."

Shania juga menambahkan, "Seneng dan suatu penghargaan tersendiri karena bisa launching di waktu bersamaan sama AKB48," kata Shania. "Kami berharap bisa heboh dan semua bisa ikut nari karena tarian simpel."

CD single "Papan Penanda Isi Hati" dijual dalam dua versi, yakni Versi Regular dan Versi Teater. Khusus untuk pembeli versi regular yang dijual di Teater JKT47 atau Rakuten bisa mendapatkan tiket "Pensi JKT48".(*)

Pewarta: Okta Antikasasri
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014