Sisa jasad 43 tentara China dari Perang Korea dimakamkan di tanah air
Sabtu, 30 November 2024 14:14 WIB
Shenyang (ANTARA) - Sisa-sisa jasad 43 tentara Sukarelawan Rakyat China (Chinese People's Volunteers/CPV) yang gugur dalam Perang Korea (1950-1953) dimakamkan di Shenyang, ibu kota Provinsi Liaoning, China timur laut pada Jumat (29/11).
Sejak 2014, China dan Korea Selatan telah 11 kali melaksanakan serah terima sisa-sisa jasad 981 martir CPV yang gugur di Korea Selatan, sesuai dengan hukum internasional dan prinsip-prinsip kemanusiaan.
Sekitar 74 tahun silam, CPV menyeberangi Sungai Yalu dan bertempur bersama tentara dan warga sipil Republik Rakyat Demokratik Korea-- nama resmi Korea Utara.
Setelah pertempuran sengit yang berlangsung selama hampir tiga tahun, CPV akhirnya memenangkan Perang Korea. Lebih dari 197.000 tentara CPV dipastikan tewas dalam perang tersebut.