Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengingatkan para camat, lurah, RT hingga petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) agar menginformasikan kepada para pemilih melalui berbagai kanal informasi apabila memindahkan Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi mengatakan, pemindahan TPS dilakukan apabila hujan pada hari pemungutan suara 27 November dan TPS berada pada wilayah yang rawan banjir.

"Informasikan ke masyarakat, disampaikan melalui kanal-kanal yang ada sehingga kalau ada pemindahan TPS, masyarakat langsung tahu," ujar dia saat meninjau TPS di kawasan Asrama Brimbob, KS Tubun, Jakarta Barat, Selasa.

Teguh mengatakan lokasi TPS yang baru bisa berada di lorong-lorong sekolah, rumah toko (ruko) atau sekitar Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA).

"Kami sudah melakukan permintaan mitigasi TPS-TPS yang rawan banjir. Kami sudah siapkan skenarionya. Andaikata memang (banjir). Sekarang sebenarnya kita minimalisir TPS yang ada di lokasi banjir," kata dia.

Teguh dalam kesempatan itu meninjau dua lokasi TPS, yakni di kawasan KS Tubun, Jakarta Barat dan Bendungan Hilir, Jakarta Pusat.

Baca juga: KPU Jakpus pastikan warga sudah terima surat pemberitahuan pencoblosan

Baca juga: KPU Jaktim musnahkan ratusan surat suara rusak

Turut hadir dalam kesempatan itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta Wahyu Dinata, Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) DKI Jakarta Munandar Nugraha dan Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Karyoto.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat terdapat 25 dari 267 kelurahan di Jakarta yang masuk kategori rawan banjir.

Wilayah-wilayah tersebut antara lain Kelurahan Pluit, Pademangan Barat dan Rorotan di Jakarta Utara. Selain itu ada pula di Kelurahan Rawa Buaya, Tegal Alur, Kedoya Selatan, Kedoya Utara dan Kembangan di Jakarta Barat.

Kemudian ada Kelurahan Pondok Labu, Cipete Utara, Petogogan, Cipulir, Pondok Pinang, Bangka, Jati Padang, Pejaten Timur dan Ulujami di Jakarta Selatan.

Berdasarkan data dari KPU DKI Jakarta, terdapat 572 tempat pemungutan suara dari total 14.835 TPS yang tersebar di setiap kelurahan di Jakarta pada Pilkada 2024.

Baca juga: BPBD DKI lakukan rekayasa cuaca untuk kelancaran Pilkada 2024

Baca juga: KPU Kepulauan Seribu musnahkan 227 lembar surat suara rusak

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024