Jakarta (ANTARA NEWS) - Samsung akan membekali Galaxy Note 4 dengan Utrasonic Cover.
Ultrasonic Cover ini berfungsi sebagai sarana pembantu bagi orang-orang yang memiliki keterbatasan untuk dalam melihat atau buta.
Seperti dikutip dari Sam Mobile, cover tersebut menggunakan sensor ultrasonik yang akan mendeteksi setiap obyek di dekat sang pengguna dan akan memberikan umpan balik yang sesuai.
Penggunanya juga dapat mengganti tingkatan sinyal ultrasonik yang digunakan yaitu short, middle dan long.
"Walaupun bukan perangkat medis atau kedokteran, namun Galaxy Note 4 nantinya dapat membantu seseorang yang tidak dapat melihat sebagai sarana berjalan," jelas informan tersebut.
Diperkirakan, Galaxy Note 4 beserta Ultrasonic Cover-nya itu akan ikut dibawa dan diperkenalkan pada acara Samsung yang bertajuk UNPACKED 2014 Episode 2 yang diadakan di Berlin pada tanggal 3 September 2014.
Menurut rumor yang beredar , Galaxy Note 4 sendiri diprediksi bakal mengusung layar 5,7 inci dengan resolusi quad-HD (2650x1440).
Spesifikasi lainnya dari Galaxy Note 4 disebut-sebut mencakup kamera 16 megapixel dengan optical image stabilization, RAM 3 GB, dan prosesor Snapdragon 805 atau Exynos 5433, tergantung wilayah pemasaran.Dikabarkan Galaxy Note 4 akan mengusung kemampuan anti-air.
Penerjemah : Intan umbari
Penerjemah: Intan Umbari
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014