Jakarta (ANTARA) - Pemain timnas Indonesia Thom Haye sangat menikmati atmosfer di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa malam saat mengantarkan tim Garuda meraih kemenangan pertamanya di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di hadapan 55.970 pasang mata.

Kemenangan Indonesia diperoleh dengan skor 2-0 atas Arab Saudi. Dua gol diborong oleh anak muda bernama Marselino Ferdinan yang kini bermain di Oxford United, klub kasta kedua di Inggris.

"Berjuang untuk tujuan bersama kita bersama! Malam yang indah di GBK," kata pemain Almere City itu melalui akun resmi Instagram-nya, dikutip Rabu.

Melawan Saudi, Thom bermain dalam formasi 3-5-2 dalam transisi positif dan 5-3-2 dalam transisi negatif bersama Ivar Jenner dan Marselino Ferdinan.

Pemain 29 tahun itu memainkan laga selama 68 menit. Sofascore mencatat Thom melakukan 23 sentuhan, 13 umpan dengan akurasi 54 persen, satu umpan kunci, tiga umpan panjang sukses, satu kreasi peluang besar, satu duel darat sukses, satu sapuan, satu intersep, dan satu tekel selama bermain.

Ini adalah penampilan kesembilan Thom bersama timnas. Dari sembilan penampilannya ini, hanya dua kali Thom tak masuk sebelas pertama dari Shin Tae-yong. Dua laga itu adalah melawan Australia dan China yang keduanya berakhir dengan hasil seri dan kalah.

Sementara itu, penampilan Thom dan dua rekan di tengahnya, mendapatkan pujian dari Shin Tae-yong pada jumpa pers pasca laga. Pelatih asal Korea Selatan itu ketiganya hampir bermain sempurna.

"Karena lawan Saudi Arabia high pressingnya bagus, jadi kita ubah formasi jadi 3-5-2 dari 3-4-3. Ketiga pemain gelandang berperan sangat baik, bisa dibilang sempurna," kata Shin.

Baca juga: Faktor Calvin Verdonk tak pernah berhenti berlari melawan Saudi

Baca juga: Maarten Paes: Saya senang dengan penyelamatan terakhir lawan Saudi

Baca juga: Terpopuler, Indonesia menang 2-0 hingga tiga besar klasemen Grup C

Pewarta: Zaro Ezza Syachniar
Editor: Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024