London (ANTARA News) - Gelandang Inggris Jack Rodwell akan berusaha untuk menyelamatkan kariernya di Sunderland setelah klub Liga Utama Inggris itu pada Selasa mengumumkan kedatangannya dari Manchester City dengan kontrak berdurasi lima tahun.

"Sunderland telah menyelesaikan proses perekrutan gelandang Jack Rodwell dari juara Liga Utama Inggris," demikian diumumkan klub timur laut itu melalui situs resmi mereka.

Rodwell (23) menghabiskan dua tahun di City setelah direkrut dari Everton pada 2012, namun sejumlah cedera menggagalkan dirinya bersinar di Stadion Etihad.

Sunderland tidak mengumumkan berapa biaya yang mereka keluarkan untuk mendatangkan Rodwell, yang telah dua kali memperkuat timnas Inggris, namun laporan-laporan media menyebutkan bahwa nilai sang pemain sekitar sepuluh juta pound.

Rodwell melakukan debutnya untuk Everton pada usia 16 tahun pada 2007, dan sempat digadang-gadang akan memiliki masa depan cerah.

Ia melakukan 109 penampilan untuk klub itu sebelum pindah ke City dengan transfer senilai 12 juta pound, namun cedera otot paha belakang membuat dirinya absen dari Piala Eropa 2012 ketika hal-hal buruk mulai menimpanya.

Masalah-masalah cedera yang terus berlangsung membuat dirinya hanya mencatatkan tujuh pertandingan Liga Utama Inggris untuk City, yang menghambat dirinya untuk mengejar ambisi-ambisi internasionalnya.

Ia mengikuti mantan rekan setimnya di City Costel Pantilimon yang pindah dari Stadion Etihad ke Stadium of Light sepanjang bursa transfer musim panas, setelah kiper Romania itu bergabung ke Sunderland dengan "free transfer."

Bek kanan Billy Jonez, bek kiri Patrick van Aanholt, dan gelandang tengah Jordi Gomez juga bergabung dengan Sunderland sejak akhir musim lalu.

Pasukan Gus Poyet, yang finis di peringkat ke-14 pada Liga Utama Inggris musim lalu, memulai perjalanannya di musim baru di markas West Bromwich Albion pada 16 Agustus, demikian AFP.

(H-RF)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014