Wirtz sukses menciptakan gol keduanya pada pertandingan ini setelah ia berhasil mengkonversikan umpan Kai Havertz dan mengubah skor menjadi 5-0 pada menit ke-57.
Kai Havertz kembali berkontribusi kepada terciptanya gol keenam Jerman pada pertandingan ini setelah umpannya dapat disambut tendangan kaki kiri Leroy Sane pada menit 66 sehingga skor beruhah menjadi 6-0.
Jerman tidak menurunkan intensitas serangan mereka dan berhasil menambah keunggulan mereka menjadi 7-0 setelah Kleindienst mencetak gol keduanya pada pertandingan ini pada menit ke-79.
Bosnia selanjutnya berupaya untuk setidaknya memperkecil ketertinggalan pada waktu yang tersisa, namun hingga peluit panjang dibunyikan, skor 7-0 untuk kemenangan Jerman tetap bertahan.
Selanjutnya pada pertandingan terakhir babak penyisihan grup UEFA Nations League, Jerman akan menghadapi Hongaria, Rabu (20/11), sedangkan Bosnia menjamu Belanda, di hari yang sama.
Baca juga: Kimmich: Strategi tepat bawa timnas Jerman bangkit dari titik terendah
Baca juga: Fuellkrug: Pensiunnya pemain senior Jerman membawa berkah
Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2024