Jerman sukses menambah keunggulan menjadi 4-0 ketika babak kedua baru berjalan lima menit setelah tendangan bebas kaki kanan Florian Wirtz membobol gawang Bosnia.

Wirtz sukses menciptakan gol keduanya pada pertandingan ini setelah ia berhasil mengkonversikan umpan Kai Havertz dan mengubah skor menjadi 5-0 pada menit ke-57.

Kai Havertz kembali berkontribusi kepada terciptanya gol keenam Jerman pada pertandingan ini setelah umpannya dapat disambut tendangan kaki kiri Leroy Sane pada menit 66 sehingga skor beruhah menjadi 6-0.

Jerman tidak menurunkan intensitas serangan mereka dan berhasil menambah keunggulan mereka menjadi 7-0 setelah Kleindienst mencetak gol keduanya pada pertandingan ini pada menit ke-79.

Bosnia selanjutnya berupaya untuk setidaknya memperkecil ketertinggalan pada waktu yang tersisa, namun hingga peluit panjang dibunyikan, skor 7-0 untuk kemenangan Jerman tetap bertahan.

Selanjutnya pada pertandingan terakhir babak penyisihan grup UEFA Nations League, Jerman akan menghadapi Hongaria, Rabu (20/11), sedangkan Bosnia menjamu Belanda, di hari yang sama.

Baca juga: Kimmich: Strategi tepat bawa timnas Jerman bangkit dari titik terendah
Baca juga: Fuellkrug: Pensiunnya pemain senior Jerman membawa berkah

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2024